Sukabumi Update

Perusahaan Aqua Sukabumi Gelar Pengecekan Kelengkapan Sepeda Motor

SUKABUMIUPDATE.com - Dalam rangka meminimalkan resiko kecelakaan lalu lintas khususnya bagi pengendara sepeda motor, secara rutin perusahaan Aqua di Sukabumi menggelar pengecekan kendaraan sepeda motor bagi karyawan Aqua maupun pihak ketiga di area pabrik Aqua.

Pengecekan kendaraan sepeda motor pada Senin (28/5/2018) ini dibantu tim Bhabinkamtibmas Polsek Cicurug dengan melibatkan beberapa tim dari semua departemen yang dipimpin bagian Safety Health and Environment (SHE).

BACA JUGA:  Aqua dan Muspika Cicurug Bersihkan Sungai Cicatih Sukabumi

Manager SHE Aqua Agus Herdiana menjelaskan bahwa semua pengendara sepeda motor yang memasuki pabrik wajib menggunakan helm baik pengendara maupun penumpangnya. Selain itu dalam kegiatan ini juga dilakukan pengecekan kelengkapan berkendara sepeda motor di antaranya SIM, dan STNK. Kemudian pengecekan kelayakan sepeda motor seperti spion, lampu sein, lampu besar dan lampu rem.

"Hal ini bertujuan agar pengendara sepeda motor baik karyawan Aqua maupun pihak ketiga agar mematuhi peraturan lalu lintas. Sehingga harapannya dapat meminimalkan angka kecelakaan lalu lintas. Jika ada yang tidak lengkap kami akan tegas supaya pengendara sepeda motor tersebut dilarang memasuki area perusahaan," jelas Agus.

Bhabinkamtibmas Polsek Cicurug Brigadir Galih S. Lubis mengapresiasi kegiatan ini karena positif.

BACA JUGA: Peduli Infrastruktur, AQUA Perbaiki Pondasi Jembatan Leuwipeucang Sukabumi

"Hal ini sangat membantu pihak kepolisian dalam rangka tertib lalu lintas dan perusahaan Aqua sangat peduli terhadap keselamatan karyawan dan pihak ketiga," ujar Galih.

Selanjutnya perusahaan Aqua di pekan depan akan menggelar kegiatan safety riding kepada karyawan dengan bekerjasama dengan pihak Satlantas Polres Sukabumi.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI