Sukabumi Update

Compliance Community Indonesia Region Sukabumi, Silaturahmi Lewat Bukber

SUKABUMIUPDATE.com - Keceriaan dan suasana kekeluargaan terlihat dalam acara buka bersama Organisasi Profesi Compliance Community Indonesia (CCI) Region Sukabumi, di Restoran Sambel Pawon, Kecamatan Parungkuda Kabupaten Sukabumi, Kamis (31/5/2018).

Informasi dihimpun, Acara yang baru dilaksanakan untuk pertama kalinya ini dihadiri oleh sekitar 85 persen anggota yang semuanya merupakan Compliance Officer pada perusahaan yang mayoritas industri garmen di wilayah Kabupaten dan Kota Sukabumi menjadi ajang untuk saling bertatap muka dan berbagi pengalaman antar anggota.

BACA JUGA: Aqua Motor Club Sukabumi Bagi-bagi Takjil ke Pengguna Jalan

Perwakilan CCI Pusat yang juga termasuk dalam region Sukabumi, Yan Christian dari PT. BUSANA INDAH GLOBAL menuturkan, Bahwa acara kumpul bersama dapat terlaksana pada hari ini ditengah kesibukan tiap-tiap anggotanya.

"Rekan-rekan semuanya sangat antusias dengan ide untuk buka bersama ini meskipun pada pelaksananya belum seluruh anggota dapat hadir disebabkan tanggung jawab pekerjaan yang tidak dapat ditinggalkan," ujarnya kepada sukabumiupdate.com.

Sementara, Anggota CCI Octavina S. Kanday dari PT. COSMO TECHNOLOGY mengatakat, Kegiatan bukber tersebut sangat positif, disini bisa bertemu dan mengenal sebagian besar anggota lain sehingga dapat bertukar informasi seputar tanggung jawab dalam pekerjaan.

"Kami mengharapkan kegiatan seperti ini dapat sering diadakan di waktu yang akan datang," ungkapnya.

Terpisah, Sekretaris Jendral Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Kabupaten Sukabumi, Sudarno Rais menjelaskan, Pada dasarnya mendukung dengan terbentuknya CCI sebagai wadah untuk kegiatan yg tujuanya meningkatkan standar kemampuan semua compliance officer industri.

"Ini kegiatan positif, Sehingga dapat lebih berperan dalam menciptakan solusi-solusi yang baik di masing-masing perusahaan tempat mereka bekerja," pungkasnya.

Kegiatan CCI yang akan datang rencana akan dilakukan di area Jawa Tengah di bulan Juli 2018 mendatang dengan melibatkan anggota CCI di Seluruh Indonesia mengundang perwakilan Organisasi Buruh Internasional di Indonesia.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI