Sukabumi Update

Gowes Sambil Beramal Bareng Gokusa, Klub Sepeda Purabaya-Sagaranten

SUKABUMIUPDATE.com - Gokusa adalah kelompok bersepeda yang sering hilir mudik di sekitar Purabaya dan Sagaranten, Kabupaten Sukabumi. Gowes Kuliner Purabaya Sagaranten, adalah kepanjangan dari Klub yang berdiri sejak september 2016 ini.

Gokusa  memiliki anggota sebanyak 55 orang. Gabungan dari pemilik berbagai jenis sepeda mulai dari ontel hingga sepeda gunung. Dari hobi yang sama inilah kemudian tercetus ide pembentukan klub sepeda yang saat ini aktif dalam beberapa kegiatan sosial.

Sekjen Gokusa, Yusuf Ardian (27 tahun), mengatakan klub sepeda ini dinamai Gowes Kuliner Purabaya Sagaranten karena kegiatan mereka selalu ditutup dengan acara kuliner atau makan - makan.

"Setiap kumpul kita ngaliwet, tapi tak hanya itu. Kami juga aktif dalam bakti sosial dan kegiatan lainnya," ungkap Yusuf.

Klub sepeda Purabaya- Sagaranten ini juga masih membuka keanggotaan baru. Tak banyak persyaratan, yang terpenting adalah nilai persaudaraan yang selalu mereka bawa kemanapun mereka bersepeda.

"Yang penting punya sepeda, apa saja jenis sepedanya. Kami biasa kumpulnya di bengkel sepeda mitra motor deket Masjid Arraudoh Purabaya, atau di Sagaranten. Depan bengkel Yamaha," kata Engkus Kusnadin, Ketua Klub Sepeda Gokusa.

BACA JUGA: 

Gokusa rutin mengadakan gowes silaturahmi setiap hari Minggu. Tak jarang juga mereka terlibat dalam event di luar kota.

"Biasanya hanya 1 bulan sekali kita ikut event. Karena kita lebih sering membawa misi kemanusiaan dan bakti sosial," pungkas Yusuf.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI