Sukabumi Update

Kayamang Cau, Selebgram Pajampangan yang Mengangkat Identitas Daerah

SUKABUMIUPDATE.com - Media Sosial Instagram saat ini banyak diminati generasi muda. Tak terkecuali oleh enam anak muda asal Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi, pengelola akun Kayamang Cau. Akun instagram yang banyak mengangkat identitas Pajampangan melalui postingan konten menarik.

Keenam anak muda tersebut yakni Haidar, Santo, Romli, Saeful, Hari, dan Rijki. Dikelola sejak 2017 lalu, Kayamang Cau sudah memiliki pengikut lebih dari 15 ribu.

"Kami baru satu tahun membuat Kayamang Cau. Awalnya sih hanya iseng mengangkat kebiasaan dan kekonyolan kami sebagai anak kampung," ungkap Haidar, yang juga berperan sebagai leader dan editor dalam pengelolaan Kayamang Cau ditemui sukabumiupdate.com di sela Festival Bebegig, Sabtu (24/11 /2018).

Kayamang Cau pada Oktober 2017.  Akun tersebut memuat konten video hiburan, humor atau bodor, dengan logat dan gaya khas daerah Pajampangan.

BACA JUGA: Santri Cicurug Sukabumi Menolak Hoax

Selain di instagram, Kayamang Cau juga memiliki akun youtube dengan jumlah subscribee yang mencabai 9.000. Jumlah subscriber cukup banyak untuk sebuah akun yang dikelola oleh anak-anak SMA dan belum konsen menjadi vloger profesional.

"Kebetulan saya hobi ngedit video, dan awalnya saya cuman iseng bikin video di waktu istirahat sekolah. Alhamdulillah jika Kayamang Cau akhirnya banyak yang suka dan menghibur, semoga jadi ibadah," tuturnya.

Kaun Kayamang Cau juga banyak diikuti dan mendapat video support dari artis ibu kota seperti Lucky Hakim, Habib Alwi Assegaf, Momonon, dan banyak lagi.

"Alhamdulillah saat ini kami mulai banyak undangan untuk mengisi acara, tapi ini tantangan buat kami untuk lebih kreatif lagi membuat konten yang dapat menghibur," pungkasnya.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI