Sukabumi Update

Warga Sukabumi yang Pakai Daun Jati dan Besek untuk Daging Kurban

SUKABUMIUPDATE.com - Jika kebanyakan orang membungkus daging kurban menggunakan kantong plastik, cara berbeda dilakukan salah satu perusahaan batu hias di Sukabumi. Bukan plastik atau semacamnya, tapi daging kurban dibungkus menggunakan daun jati, lalu dibagikan kepada warga sekitar.

BACA JUGA: Kurangi Sampah Plastik, Warga Kota Sukabumi Penerima Daging Kurban Disarankan Bawa Wadah

Perusahaan batu hias tersebut adalah PT Cempaka Karya Utama. Direktur utama perusahaan, Kiki Dwitri mengatakan, penggunaan daun jati bertujuan untuk mengurangi sampah plastik yang cenderung membawa pencemaran lingkungan.

"Dibungkus pakai daun jati dan keranjang bambu. Karena kalau pakai daun jati dan keranjang bambu, sampahnya cepat terurai, beda dengan plastik yang membutuhkan waktu lama sampai ratusan tahun terurai," kata Kiki kepada sukabumiupdate.com, Senin (12/8/2019).

Kiki melanjutkan, hari ini perusahannya memotong satu ekor sapi untuk kurban, dan dibagikan kepada keluarga dekat, karyawan, dan tentunya masyarakat sekitar.

"Kurang lebih dibagikan kepada 260 orang, dan daun jatinya saya ambil dari kebun milik orang tua," tambah Kiki.

BACA JUGA: Idul Adha 1440 di Sukabumi, Hergun Bagikan 2.500 Kantong Daging Kurban

Perusahaan yang beralamat di Jalan Otista Nomor 116 Kota Sukabumi ini juga menyebarkan hewan kurban kambing di beberapa tempat. Rencananya Selasa (13/8/2019) akan ada pemotongan satu ekor sapi di tempat yang lain. "Semuanya pakai daun jati juga," pungkas Kiki.

Editor : Herlan Heryadie

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI