Sukabumi Update

Sukabumiupdate Terima Bantuan Baju Hazmat dan Masker dari Pejuang Sukabumi

SUKABUMIUPDATE.com - Komunitas pegiat sosial, Pejuang Sukabumi kembali melakukan aksi sosial ditengah Pandemi Virus Corona atau Covid-19. Kali ini komunitas yang terdiri dari sembilan anak muda tersebut memberikan Alat Pelindung Diri (APD) berupa masker dan baju medis (Hazmat) ke kantor media daring (online) sukabumiupdate.com.

BACA JUGA: Sembilan Pemuda Pejuang Sukabumi Bantu Tenaga Medis Lawan Covid-19

Salah seorang pegiat sosial Pejuang Sukabumi, Wira Saputra Rahman, mengatakan selama wabah corona ini merebak, jurnalis menjadi garda terdepan dalam menyajikan informasi kepada masyarakat. Sehingga perlu melindungi diri dengan APD.

"Apalagi jika para jurnalis ini sedang bertugas di zona merah yang dikhawatirkan terjangkit corona. Maka dari itu, perlu dilindungi dari segala hal yang dapat mengancam kesehatan dan keselamatannya," kata Wira kepada sukabumiupdate.com, usai memberikan APD, Kamis (7/5/2020).      

Ia berharap, bantuan APD itu dapat bermanfaat dan membantu jurnalis dalam melakukan tugas peliputan di lapangan. "Kami hanya bisa berbuat sedikit dan mengajak semua lapisan masyarakat untuk berbuat," terangnya.

Lanjut dia, seperti yang disampaikan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Apapun yang diberikan kepada masyarakat, walau hanya sebungkus nasi bungkus saja sudah ikut membela negara.  

BACA JUGA: DPRD Kabupaten Sukabumi Dapat Sumbangan APD dari Pejuang Sukabumi

"Kami juga mengajak kepada masyarakat agar mengikuti semua arahan pemerintah dan saling membantu terhadap sesama," tandasnya.

Sebelumnya, pegiat sosial Pejuang Sukabumi ini membagikan masker dan hazmat ke rumah sakit-rumah sakit yang ada di Kota dan Kabupaten Sukabumi. Hal itu sebagai bentuk kepedulian terhadap para tenaga medis yang tengah berjuang menyelamatkan warga dari serangan virus corona. 

Editor : garis

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI