Sukabumi Update

Komunitas Sosial di Surade Sukabumi Galang Dana untuk Korban Banjir Luwu Utara

SUKABUMIUPDATE.com - Aksi solidaritas menggalang dana untuk korban banjir Luwu Utara, Sulawesi Selatan, dilakukan sejumlah komunitas sosial di Surade, Kabupaten Sukabumi.

Aksi penggalangan dana untuk korban banjir Luwu Utara yang dilakukan di Jalan Raya Surade, tepatnya dekat let's Coffee ini dimulai dari pukul 16.00 WIB hingga pukul 17.30 WIB.

BACA JUGA: Mobil Bernopol Sukabumi di Lokasi Banjir Luwu Utara, Ini Kata Polisi

Anggota komunitas Jampang Peduli (Jampe), Igoy, mengatakan aksi ini diikuti berbagai komunitas sosial di daerah Pajampangan yaitu dari komunitas DDTS, Sapu Jagat, Sajiwa Misah Raga, dan Jampe. 

"Dana yang terkumpul untuk sore ini sebesar Rp 412.000, besok akan dilanjutkan kembali," kata Igoy.

BACA JUGA: Dua Komunitas Suporter Persib Cikembar Sukabumi Turun Ke Jalan Galang Dana Korban Banjir

Sementara untuk penyaluran, masih melihat situasi dan kondisi, apakah nanti ada anggota Jampe yang berangkat kesana atau dititpkan kepada relawan Sukabumi yang akan berangkat ke lokasi musibah.

"Aksi ini sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama," pungkasnya.

Sebelumnya banjir bandang menerjang salah satu kabupaten di Sulawesi Selatan tersebut pada Senin (13/7/2020) malam. Banjir Luwu Utara itu menyebabkan kerusakan yang tidak sedikit di sejumlah kecamatan diantaranya Kecamatan Masamba dan dari data BNPB, bencana ini menyebabkan 36 orang meninggal. 

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI