Sukabumi Update

Kuatkan Imun, Cobain Wedang Jahe Merah dan Kunyit Racikan Warga Cibitung Sukabumi

Wedang jahe merah dan wedang kunyit racikan warga Kampung Cibodas, Desa Cibodas, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Sukabumi.

SUKABUMIUPDATE.com - Racikan minuman segar dan menyehatkan ini kembali dicari di tengah pandemi Covid-19. Namanya Wedang Jahe Merah dan Wedang Kunyit, racikan warga Kampung Cibodas RT 01/01 Desa Cibodas, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Sukabumi.

BACA JUGA: Teh Rosella dari KWT Ciparay Sukabumi, Cara Kuatkan Imun Ditengah Pandemi Covid-19

Sang peracik, Dendi Supriadi menyebut, untuk Wedang Jahe Merah terbuat dari bahan baku asli Pajampangan, seperti jahe merah, kunyit, sereh, lengkuas, kayu manis, gula aren, bawang putih, bawang merah, serta habbatussauda.

Adapun Wedang Kunyit terbuat dari bahan baku, kunyit, temulawak, sereh, lengkuas, kayu manis, gula aren dan pandan wangi.

"Mulai membuat racikan wedang jahe merah dan wedang kunyit dan dijual sejak bulan Februari 2020," ujar Dendi Supriadi kepada sukabumiupdate.com, Senin (22/6/2020).

BACA JUGA: Kopi Jahe Racikan Khas Palabuhanratu, Nikmat Menyehatkan Ditengah Pandemi

Harga Wedang Jahe Merah, lanjut Dendi, untuk ukuran besar isi 250 gram dibanderol seharga Rp 100.000. Sedangkan ukuran kecil isi 25 gram Rp 10.000.

Untuk harga Wedang Kunyit ukuran besar isi 250 gram dibanderol Rp 80.000. Sedangkan ukuran kecil 25 gram dibanderol Rp 8.000.

"Pemasaran masih lingkup wilayah Pajampangan. Paling jauh Cibadak, Cicurug dan sekitar wilayah Sukabumi. Pemasaran ini juga lewat online dan melalui seller juga," jelasnya.

BACA JUGA: Beras Kencur Homara GISBH Palabuhanratu, Cocok Saat Buka Puasa dan Sahur

Produk tersebut, sambung Dendi, diproduksi perusahaan Assyifa Masyhur, dengan nomor Izin Berusaha (NIB) 0220109232016. Pelanggan bisa datang langsung ke Jalan Cibitung - Cikaso KM 5 Kampung Cibodas RT 01/01 Desa Cibodas, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Sukabumi.

"Yang berminat dengan minuman kesehatan tersebut bisa juga menghubungi ke nomor 0815-4693-4977. Sangat cocok untuk kuatkan imun dan menjaga kesehatan tubuh di masa pandemi Covid-19," pungkasnya.

Editor : Herlan Heryadie

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI