Sukabumi Update

5 Fakta Corkcicle, 'Botol Minum Sultan' Harga Selangit yang Viral di Media Sosial

Botol minum Corkcicle (Sumber : via bigcommerce)

SUKABUMIUPDATE.com - Corkcicle adalah salah satu merek botol minum yang belakangan ini tengah viral di media sosial, terutama di TikTok dan Twitter.

Botol minum ini menjadi incaran para pegawai kantoran, namun sayangnya harganya bikin geleng-geleng kepala.

Tapi tentunya walaupun harganya mahal, botol minum Corkcicle ini memiliki bahan premium berbeda dari botol minum lain.

Baca Juga: Perumdam TJM Parungkuda Sukabumi Beri Diskon 50 Persen untuk Pemasangan Baru

Namun sebelum kamu membelinya, yuk simak dulu beberapa fakta Corkcicle menarik dari botol minum ini.

1. Awalnya Dibuat untuk Mendinginkan Anggur

Pada 2010, produk pertama Corkcicle dibuat untuk mendinginkan anggur atau wine agar mencapai suhu yang sempurna.

Setahun setelahnya, Hewitt bekerja sama dengan perusahaan Eric Miller dan Stephen Burner untuk meluncurkan ide baru di pameran dagang Atlanta. Dari situlah, Corkcicle lahir menjadi sebuah perusahaan resmi.

Produk mereka dirancang di Orlando, Amerika Serikat dan diproduksi di pabrik-pabrik berbasis di Tiongkok. 

Dalam perjalanannya, Corkcicle terus berinovasi untuk membuat produk-produk lain khususnya yang digunakan untuk kebutuhan harian. 

Selain botol minum, Corkcicle juga memproduksi cangkir, pendingin kaleng minuman, tas pendingin, pembuka tutup botol, kotak makanan, dan masih banyak lagi.

2. Harganya Mencapai Jutaan Rupiah

Melansir dari laman resmi Corkcicle, produk botol minuman mereka memiliki harga yang bervariasi. Harga berkisar 400 ribuan hingga jutaan rupiah. 

Harga botol minum termurah yaitu sekitar Rp 455 ribu. Sedangkan, harga termahalnya mencapai Rp 1,7 juta. Harga yang bervariasi tersebut dikarenakan ukuran, jenis, dan desain yang berbeda.

3. Bahan Berkualitas Premium

Corkcicle mengeklaim produk mereka menggunakan bahan eksklusif. Produk mereka, Corkcicle Canteens dan Tumbler menggunakan lapisan insulasi eksklusif pertama dari jenisnya. 

Lapisan tersebut terdiri dari dua dinding baja tahan karat kelas makanan 18/8 yang disegel vakum dan lapisan ketiga yang menjaga minuman tetap dingin hingga 20 persen lebih lama daripada botol dan cangkir berinsulasi lainnya. 

Mereka menambahkan bahwa komponen peralatan minumnya bebas Bisphenol A (BPA), bahan kimia industri yang digunakan untuk membuat plastik polikarbonat dan resin epoksi.

Dengan bahan yang digunakan tersebut, produk Corkcicle dapat menahan dingin dan panas hingga berjam-jam. 

Produk seri canteen dapat menjaga minuman tetap dingin selama 25 jam dan panas selama 12 jam. Sementara itu produk seri tumbler, mug, dan cangkir anggur dapat menjaga minuman tetap dingin selama lebih dari 9 jam dan panas selama kurang lebih 3 jam.

4. Memiliki Desain yang Unik

Corkcicle menawarkan beberapa desain yang unik dan berbeda dari botol minum pada umumnya. 

Desain botol Corkcicle juga dinilai menjadi alasan mengapa harganya cukup tinggi. Botol Corkcicle didesain dengan ergonomis, elegan, dan kekinian menjadi daya tarik bagi konsumennya yang rata-rata anak muda. Desain tersebut juga terkesan stylish dan cocok untuk digunakan untuk kegiatan sehari-hari.

Corkcicle juga kerap berkolaborasi dengan brand-brand lain. Brand seperti Star Wars, Disney, Harry Potter merupakan beberapa perusahaan yang berkolaborasi dengan Corkcicle.

5. Ramai di Media Sosial

Produk ini mendadak ramai diperbincangkan di jagat dunia maya mulai dari Twitter hingga Tiktok. Harganya yang terbilang cukup tinggi dibanding botol minum lainnya membuat Corkcicle menjadi viral. Corkcicle juga kerap dikaitkan dengan orang-orang kantoran SCBD. 

"This is Corkcicle, lo nggak bisa bilang ini botol minum ataupun tumbler you have to say this is Corkcicle. Kayak lo beli MacBook sih, you're just stop saying you're using laptops, but instead you're using MacBooks," ungkap akun Tiktok @c_asti ketika mendeskripsikan produk Corkcicle.

Sumber: Akurat.co

Editor : Reza Nurfadillah

Tags :
BERITA TERKAIT