Sukabumi Update

Apa Saja Keistimewaan Surat Al-Fatihah? Simak Penjelasan Disini

Apa Saja Keistimewaan Surat Al-Fatihah? Simak Penjelasan Disini (Sumber : via NU Online)

SUKABUMIUPDATE.com - Surat Al-Fatihah merupakan surat pertama dalam Al-Quran yang terdiri dari 7 ayat. Diturunkan di Mekkah, surat ini termasuk dalam golongan surat Makkiyah yang memiliki banyak Keistimewaan.

Seperti diketahui umat muslim, Surat Al-Fatihah adalah surat yang selalu dilafalkan setiap harinya terutama saat menjalankan shalat lima waktu karena hukumnya adalah wajib.

Menjadi surat pembuka, Al-Fatihah keistimewaan dan keutamaan surat ini sudah tercantum dalam sabda Rasulullah SAW yang berbunyi:

Baca Juga: 7 Tempat Berburu Takjil di Kota Sukabumi, Sekalian Ngabuburit

“Jika kita punya suatu hajat apapun, surah Al-Fatihah bisa menjadi perantara untuk hajat tersebut.”

Dan berikut adalah beberapa keistimewaan surat Al-Fatihah seperti melansir dari Suara.com, Selasa (4/4/2023).

1. Sebagai Obat

Surat Al-Fatihah ini memiliki keutamaan sebagai obat atau penyembuh berbagai penyakit, seperti kanker, Kista, tumor, dan sejumlah penyakit lainnya. Hal tersebut juga tercantum dalam Al-Quran surat Al Israak ayat 82, Allah berfirman:

“Dan Kami turunkan dari Alquran suatu yang menjadi penawar (obat) dan rahmat bagi orang-orang yang beriman dan Alquran itu tidaklah menambah kepada orang-orang yang zalim selain kerugian." 

Dengan membaca penuh keikhlasan dan pengharapan akan kesembuhan, niscaya Allah SWT akan membantu menyembuhkan penyakitmu.

2. Segala Hajat Dimudahkan

Keutamaan lainnya dengan membaca surat Al-Fatihah yaitu segala hajat dimudahkan. Bacalah dengan khusyuk, penuh keikhlasan dan pengharapan, serta niatkan hajat yang kamu inginkan. Maka dengan izin Allah, hajatmu akan terkabulkan.

3. Mendekatkan Jodoh

Shalat tahajud adalah shalat yang juga paling diutamakan selepas shalat fardhu. Shalat tahajud mampu mendekatkanmu dengan jodoh yang baik. 

Agar keinginanmu didekatkan dengan jodoh lekas diijabah Allah SWT, dianjurkan untuk membaca surat Al-Fatihah dan Al-Baqarah saat melaksanakan shalat tahajud.

4. Bacaan Ruqyah

Keutamaan dari surat Al-Fatihah yang juga perlu kamu tahu yaitu surat ini bisa dijadikan sebagai bacaan Ruqyah. Oleh karena itu, penting untuk mengetahui tafsir atau makna surat Al-Fatihah.

Hal tersebut tercantum dalam hadis Rasulullah SAW yang diriwayatkan oleh Imam Bukhari dan Muslim yang berbunyi sebagai berikut.

"Wahai Rasulullah, aku tidaklah meruqyah kecuali dengan membaca surat Al Fatihah."

Rasulullah SAW lantas tersenyum dan berkata, "Bagaimana engkau bisa tahu Al-Fatihah adalah ruqyah (bisa digunakan untuk meruqyah)?" 

Beliau pun bersabda "Ambil kambing tersebut dari mereka dan potongkan untukku sebagiannya bersama kalian."

5. Melindungi dari Godaan Setan

Membaca surat Al-Fatihah juga memiliki keutamaan yaitu dilindungi dari godaan setan. Maka dari itu, dianjurkan membaca Al-Fatihah saat hendak tidur, lalu dilanjutkan membaca surat Al-Ikhlas, Al-Falaq, dan An-Nas.

Selain itu, surat Al-Fatihah juga sebagai salah satu media untuk memohon ampunan kepada Allah SWT atas segala dosa yang diperbuat.

Jika membacanya setiap hari dengan penuh keikhlasan, niscaya Allah SWT akan mengampuni segala dosamu.

Itulah  beberapa keistimewaan surat Al-Fatihah yang perlu umat muslim ketahui. Semoga dengan informasi ini, kita semua semakin rajin beribadah dan dijauhi dari segala larangan Allah SWT, amin.

Sumber: Suara.com (Ulil Azmi)

Editor : Reza

Tags :
BERITA TERKAIT