SUKABUMIUPDATE.com - Rasa cemburu yang berlebihan kerap kali membuat pasangan menjadi jengah dah risih karena merasa tidak di percaya, sehingga membuat hubungan penuh dengan pertengkaran.
Karenanya, untuk mengatasi hal tersebut umat muslim dianjurkan membaca doa agar dijauhkan dari rasa cemburu berlebihan supaya hubungan tetap harmonis dan awet.
Sebagai informasi untuk yang belum mengetahuinya, Siti Aisyah pernah mengekspresikan rasa cemburu terhadap istri Rasulullah SAW yang lain hingga ditegur langsung oleh Nabi Muhammad SAW.
Baca Juga: 12 Tips Menjaga Kesehatan Mental bagi Orang Dewasa, Jangan Sampai Depresi!
Oleh sebab itu, disini kami akan membagikan doa terhindar dari rasa cemburu berlebihan dalam ajaran agama Islam, seperti menghimpund ari Suara.com.
Doa Agar Dijauhkan dari Cemburu
Dalam suatu hubungan, rasa cemburu memang dapat menjadi bumbu dan hal yang lumrah. Namun, jika perasaan negatif tersebut semakin berkembang hingga berlebihan, maka kita harus segera mengendalikannya.
Baca Juga: 3 Doa Membolak Balikan Hati Seseorang, Mujarab Bikin Si Dia Jadi Luluh
Untuk umat muslim, bisa baca doa agar dijauhkan dari rasa cemburu. Begitu rasa cemburu melanda, segeralah mengucapkan istighfar, kemudian baca doa berikut:
Bismillah, Allahumma daawini bidawaaika,wasyfini bisyifaaika, wa aghnini bifadhlika 'amman siwaaka, wahdzar 'anni aadzaka.
Artinya: "Dengan menyebut nama Allah. Ya Allah obatilah aku dengan pengobatan-Mu pengobatan-Mu, dan sembuhkanlah aku dengan kesembuhan-Mu, cukupilah aku dengan karunia-Mu, jangan sampai aku meminta kepada selain-Mu, dan jauhkanlah aku dari penyakit-Mu.
Sumber: Suara.com (Nur Khasanah)
Editor : Reza