Sukabumi Update

5 Kendaraan Mewah Koleksi Rizky Billar dan Lesti Kejora

SUKABUMIUPDATE.com - Lesti Kejora dan Rizky Billar menjadi pasangan selebritis yang diketahui memiliki banyak koleksi kendaraan mewah.

Tidak hanya kendaraan roda empat, pasangan hits yang selalu menarik perhatian warganet ini pun juga memiliki koleksi sepeda motor.

Dilansir dari Suara.com, keduanya kerap membagikan kenangan mereka saat berkendara bersama. Salah satunya kenangan saat mengendarai motor jadul pabrikan Honda yakni Honda Astrea Legenda.

Baca Juga :

Berikut lima koleksi kendaraan Lesti Kejora dan pasangan yang menarik untuk diketahui.

1. SUV, Mercedes-Benz GLE 450 AMG Line

photo(Ilustrasi) Mercedes-Benz GLE 450 AMG Line - (via mercedes-benz.co.id)</span

Mercedes-Benz GLE 450 AMG Line ini koleksi mobil milik Lesti Kejora. Mobil SUV ini merupakan kado ulang tahun Lesti dari Rizky Billar. Konon, mobil ini seharga Rp1,68 miliar. Mobil ini menggunakan mesin enam silinder 2.999cc.

2. MPV,Toyota Alphard

photo(Ilustrasi) Toyota Alphard - (via wikipedia)</span

Koleksi kendaraan berikutnya yang dimiliki keduanya yaitu Toyota Alphard. Diketahui, Toyota Alphard warna putih ini merupakan hadiah jelang pernikahan keduanya dari seorang influencer sekaligus pengusaha.

MPV (Multi Purpose Vehicle) kelas premium ini memiliki harga lebih dari Rp 1 miliar.

3. SUV, Mitsubishi Pajero Sport

photo(Ilustrasi) Mitsubishi Pajero Sport - (via mitsubishimobilku.com)</span

Koleksi kendaraan berikutnya yaitu Mistsubishi Pajero Sport. Diketahui, mobil jenis SUV ini keluaran 2016.

Mobil ini dilengkapi dengan mesin diesel 2442cc, 4 Cylinder 16 Valve. Mesin mampu menghasilkan tenaga hingga 179 hp dengan torsi puncak mencapai 430 Nm.

SUV ini memiliki ruang kabin cukup luas yang mampu diisi oleh tujuh orang penumpang termasuk pengemudi.

Pajero Sport memiliki varian dengan transmisi manual maupun otomatis.

4. Sportcar, Ferrari California

photo(Ilustrasi) Ferrari California - (via commons.wikimedia.org)</span

Ferrari California warna kuning salah satu koleksi kendaraan milik Rizky Billar. Mobil mewah keluaran 2009-2010 ini memiliki desain atap terbuka. Kata Billar, ini adalah salah satu mobil yang dia impikan.

Menurut sumber, Ferrari California kini tidak lagi diproduksi secara global. Pabrikan mobil dari Italia telah menggantinya dengan Portofino dengan harga yang relatif terjangkau di kelasnya. Mobil ini dibekali mesin delapan silinder DOHC 32 valve 4.297cc.

5. Motor Triumph

photo(Ilustrasi) Sepeda motor Triumph - (via bennetts.co.uk)</span

Diketahui, Billar hobi mengoleksi motor. Di hari ulang Billar yang ke 26, Lesti Kejora memberi kado ulang tahu berupa motor Triumph. Motor Triumph ini motor bergaya retro dengan mesin 1.200 cc yang dikenai harga Rp 535 juta.

Sumber: suara.com/Ulil Azmi

Editor : Dede Imran

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI