Sukabumi Update

Masih banyak yang Belum Tahu, Ini 4 Fungsi Lampu Hazard pada Mobil

SUKABUMIUPDATE.com - Lampu hazard menjadi salah satu komponen keamanan yang ada pada mobil, tapi ada juga pengguna sepeda motor yang memasang lampu tersebut pada tunggangannya.

Lampu hazard merupakan lampu sein yang menyala bersamaan antara sein kanan dan kiri.

Mengutip dari Suara.com, pada biasanya ditemukan satu tombol bergambar bentuk segitiga dengan warna merah. Tombol ini digunakan untuk menyalakan lampu hazard.

Baca Juga :

Tentu, tidak sedikit orang yang baru memiliki kendaraan bertanya-tanya, apa fungsi lampu hazard sebenarnya. Apakah kamu termasuk orang yang memiliki pertanyaan tersebut? Jika ya, kamu bisa menyelesaikan artikel singkat ini.

Akan disampaikan beberapa fungsi lampu hazard yang bisa kamu gunakan, tentu pada kondisi dan situasi yang sesuai. Maka tanpa banyak pengantar lagi, mari kita simak apa fungsi lampu hazard berikut ini.

photo(Ilustrasi) Tombol lampu hazard - (iStockphoto)</span

1. Digunakan Saat Kondisi Darurat

Pada peraturan resmi Undang-Undang tentang LLAJ, dituliskan bahwa setiap pengemudi kendaraan bermotor wajib memasang segitiga pengaman, lampu isyarat peringatan bahaya, atau isyarat lain saat berhenti dalam keadaan darurat di jalan. Lampu hazard jadi salah satu tanda yang dimaksud tersebut.

Lampu ini utamanya digunakan untuk menyampaikan pesan bahwa kendaraan berhenti, dan berada dalam keadaan darurat sehingga memberikan sinyal tersebut agar pengemudi lain waspada.

2. Sebagai Tanda Peringatan

Masih berkaitan dengan poin pertama, lampu hazard juga berfungsi sebagai tanda peringatan bagi kendaraan lain. Artinya ketika Anda melihat lampu hazard menyala, Anda bisa meneruskan ‘pesan’ ini ke pengemudi lain terkait keadaan darurat yang Anda lihat di depan.

Hal ini sangat membantu untuk menyampaikan pesan tersebut sehingga semakin banyak orang tahu dan makin berhati-hati.

3. Untuk Membantu Penglihatan

Sebenarnya praktek penggunaan lampu hazard saat cuaca buruk atau jarak pandang menurun tidak direkomendasikan, karena dapat menimbulkan salah persepsi. Meski demikian di jalanan banyak sekali praktek ini, dengan dasar pemahaman bersama.

Sekali lagi, praktek ini tidak dianjurkan karena dapat menimbulkan miskonsepsi yang justru bisa membahayakan pengemudi yang salah paham.

4. Sebagai Tanda Akan Melaju Lurus

Pada persimpangan, lampu hazard juga bisa berfungsi sebagai tanda yang diberikan untuk melaju lurus. Hal ini awam digunakan di perkotaan atau di jalanan, sehingga pengemudi di belakang atau di depan dan di persimpangan paham arah kendaraan Anda.

Pada prakteknya memang pertanyaan apa fungsi lampu hazard bisa sangat beragam. Namun secara umum lampu ini digunakan untuk memberikan tanda pada pengemudi lain agar lebih berhati-hati dalam melaju, dengan banyak alasan yang berbeda.

Sumber: Suara.com/ I Made Rendika Ardian

Editor : Dede Imran

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI