Sukabumi Update

Ragam Vespa yang Pernah Beredar di Indonesia

SUKABUMIUPDATE.com - Vespa adalah motor skuter yang berasal dari Italia. Meski termasuk motor keluaran lama dan tua, vespa klasik yang masih manual tetap memiliki keunikan dan daya tarik tersendiri di kalangan pencintanya, termasuk di Indonesia. Tidak jarang mereka rela merogoh kocek dalam-dalam demi mendapatkan vespa impian.

Dilansir dari laman vespa.com lewat Tempo berikut jenis-jenis vespa yang beredar dan banyak diminati di Indonesia:

Vespa 125 Circuito - 1949

Vespa ini diperkenalkan melalui arena balap. Motor balap vespa ini dibuat secara handmade oleh para spesialis Piaggio dan sudah digunakan oleh beberapa pembalap terkenal seperti Dino Mazzoncini dan Giuseppe Cau. 

Vespa 125 U - 1953

Vespa ini salah satu jenis vespa yang paling banyak dicari kolektor. Pasalnya, vespa U hanya diproduksi sebanyak 7.000 unit saja. Ini vespa pertama yang memasang lampu depan setinggi setang, bukan di fender depan.

photoWali Kota Sukabumi Achmad Fahmi mengisi libur akhir pekan dengan melakukan sunmori (sunday morning ride) keliling Kota Sukabumi menggendarai vespa (sebelum Covid-19). - (Istimewa)

Vespa 150 Side-Car - 1955

Vespa Sidecar diciptakan sekitar 1948 dan awal 1949. Vespa ini untuk memberikan kenyamanan dan kestabilan dalam perjalanan jarak jauh. Kenyamanan dalam vespa ini ditambah dengan adanya bagasi kecil di bagian belakang.

Sidecar pada vespa ini terbuat dari lempengan baja dan dilekatkan ke vespa dengan menggunakan tabung tunggal.

Vespa 150 - 1956

Vespa 150 diluncurkan dengan fitur kinerja yang lebih tinggi dari para pendahulunya. Inovasi lainnya yang menonjol adalah lampu yang dipasang di atas atas setang.

Vespa 150 GS VS5 - 1959

Vespa 150 GS VS5 dilengkapi dengan kipas speedometer khusus, lampu belakang berjenis chrome, dan lampu rem yang sudah terintegrasi. Selain itu, rem pada vespa ini juga memiliki sistem yang lebih baik.

Logo Piaggio terpampang jelas di fender depan. Berbagai inovasi dan teknologi pada vespa ini membuatnya memegang rekor untuk jumlah produksi model unit terbanyak antara tahun 1958 dan 1961, yaitu sebanyak 80 ribu unit.

SUMBER: TEMPO/ NAUFAL RIDHWAN ALY | EK

Editor : Oksa Bachtiar Camsyah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI