Sukabumi Update

Jangan asal Pilih Pelumas Jika Ingin Mesin Motor Kesayanganmu Bertahan Lama

SUKABUMIUPDATE.com - Bagi para pemilik sepeda motor hendaknya jangan asal memilih pelumas. Penggunaan pelumas yang tepat akan membuat mesin motormu menjadi lebih tahan lama.

Assistant to Service Head PT Suzuki Indomobil Sales atau PT SIS, Hariadi mengatakan, sebelum memilih pelumas yang tepat, pertama yang harus dilihat spesifikasi sepeda motornya terlebih dahulu.

Baca Juga :

Mesin pada motor itu perlu ditelaah, apakah menggunakan mesin yang berkompresi tinggi, ataupun mesin-mesin yang menggunakan sistem karburator.

"Jika berkompresi tinggi tentunya membutuhkan spesifikasi pelumas yang lebih tinggi untuk meminimalisir gesekan di dalam silinder ataupun piston," ujar Hariadi seperti dilansir dari Suara.com.

photoIlustrasi mesin motor - (Pixabay)</span

Untuk mesin berkompresi tinggi, sambung Hariadi, disarankan menggunakan pelumas full sintetic. Sementara untuk motor lama atau cenderung masih menggunakan sistem karburator sebaiknya menggunakan semi sintetic.

Pertimbangan lain yang harus harus diperhatikan, jika keperluannya adalah untuk hemat bahan bakar. Maka yang paling aman digunakan baik mesin lama atau baru adalah pelumas jenis semi sintetik.

"Jadi untuk penggunaan midle. Bukan untuk balap tapi untuk keperluan harian saja," tutup Hariadi.

Koleksi Video Lainnya:

Gerombolan Bermotor Ngamuk di Sukabumi

Editor : Toni Kamajaya

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI