Sukabumi Update

5 Penyebab Starter Sepeda Motor Sulit Dinyalakan

SUKABUMIUPDATE.com - Starter pada sepeda motor yang bermasalah terkadang membuat jengkel. Apalagi ketika motor sedang dibutuhkan untuk hal yang penting. 

Mengutip dari tempo.co, untuk mencegah dan mengatasi kerusakan pada starter sepeda motor, sebaiknya Anda tahu apa saja penyebab starter motor tidak menyala. Dengan demikian, berkendara secara nyaman dan aman bisa Anda rasakan setiap saat.

photo(Ilustrasi) Komponen starter pada sepeda motor. - (IST)</span

Baca Juga :

Ada beberapa penyebab starter sepeda motor lemah yang penting untuk diketahui, berikut diantaranya:

1. Bendik Motor Lemah

Bendik menjadi salah satu komponen yang penting keberadaannya. Komponen ini memiliki fungsi untuk mengalirkan aliran listrik ke dinamo starter. 

Komponen tersebut mampu bekerja saat tombol starter Anda fungsikan. Lokasi bendik berada tidak jauh dengan mesin. 

Letaknya cukup strategis antara aki dengan dinamo starter. Jika masalah ini yang Anda alami, maka terjadi karena kedua kutub kotor. Hal ini juga akan mengakibatkan arus listrik menjadi terhalang.

2. Dinamo Motor Bermasalah

Penyebab starter motor lemah selanjutnya bisa disebabkan pada bagian dinamonya yang bermasalah. 

Ketika dinamo bermasalah, tentu akibat areng atau kul staternya sudah habis. Adapun ciri cirinya ketika sudah mulai rusak yaitu terdengar bunyi krek antara area dinamo starter. 

Ketika dinamo starter rusak atau lemah, Anda bisa pukul-pukul menggunakan gagang obeng.

Jika sudah tidak berfungsi, pertanda harus menggantinya dengan yang baru. Jika tidak, Anda juga bisa menggantinya satu set bersama dinamo.

3. Tombol Stater Rusak atau Kotor

Memiliki kendaraan sepeda motor dapat menyiasati berbagai masalah yang bisa saja terjadi. Anda pun juga perlu tahu penyebab starter motor lemah.

Salah satu penyebab yang sering terjadi yaitu tombol starter kotor atau bahkan rusak. Biasanya masalah ini sering terjadi pada motor tua. 

Jika tidak, karena pemilik kendaraan sering membongkar bagian saklar kanan. Untuk dapat mengatasinya, sebaiknya segera cek kondisi starter apakah kotor, berkarat, atau perlu diganti dengan yang baru.

4. Cek Aki Motor

Ada baiknya melakukan pengecekan aki sepeda motor secara rutin. Hal ini perlu Anda lakukan untuk dapat mengetahui seberapa prima kondisi komponen tersebut.

Aki memiliki peran yang penting dalam sistem kelistrikan sepeda motor, termasuk starter. Saat starter nyala, maka aki bekerja ekstra keras.

Sehingga ketika kondisinya lemah, kemungkinan besar stater tidak dapat berfungsi. 

Untuk dapat mencegah timbulnya penyebab starter lemah, Anda harus sering melakukan pengecekan pada aki motor.

Selain untuk starter, aki juga memiliki peran vital bagi sistem kelistrikan kendaraan. 

5. Switch 

Switch starter adalah bagian tombol, termasuk di dalamnya saklar elektromagnetik yang berada di bagian dalam. 

Fungsi switch adalah untuk menyambung dan memutus arus listrik. Dalam kondisi normal (tidak dipencet) switch memutus aliran listrik dari aki ke dinamo starter.

Seperti halnya semua saklar, ada kemungkinan switch tersebut mengalami kerusakan komponen. 

Sebelum membongkar bagian lain untuk mencari kerusakan yang terjadi, ada baiknya kamu periksa dulu apakah switch-nya memang masih berfungsi dengan baik. Bisa saja kabel konektor switch sudah lepas atau putus.

Lantaran saklar starter sebenarnya tidak bekerja secara berat, seharusnya sistem mekanisnya juga akan awet. 

Bandingkan saja dengan skema saklar lampu sein yang lebih sering digunakan, kadang dengan cukup kasar. 

Dengan pemakaian normal, saklar starter sepeda motor harusnya bisa bertahan bertahun-tahun.

Sumber: TEMPO.CO

Editor : Muhammad Gumilang Gumilang

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI