Sukabumi Update

5 Tips Merawat Motor Setelah Digunakan Mudik Lebaran

SUKABUMIUPDATE.com - Sepeda motor setelah digunakan mudik perlu dirawat agar performanya tetap optimal apalagi jika digunakan menempuh perjalanan cukup jauh.

Selama digunakan setiap komponen pada motor akan bekerja keras sehingga rentan mengalami keausan yang dapat menurunkan performa motor.

Berikut beberapa tips yang bisa kamu lakukan untuk merawat motor setelah digunakan mudik mengutip dari laman Astramotor.co.id.

Baca Juga :

1. Ganti Oli

photo(Ilustrasi) Ganti oli motor - (YouTube Mas Andung)</span

Setelah digunakan melakukan perjalanan jauh seperti mudik lebaran sebaiknya oli mesin diganti apalagi jika telah menempuh jarak lebih dari 2000km. Kamu bisa cek dari kilometer yang ditempuh selama perjalanan mudik.

Apabila ganti oli sebelumnya belum mencapai 3 bulan namun kamu setelah itu sudah melakukan perjalanan jarak jauh.

Kamu bisa mengeceknya terlebih dahulu ke bengkel untuk dicek apakah harus dilakukan penggantian oli.

2. Bersihkan Karburator

photo(Ilustrasi) Karburator sepeda motor - (Pixabay.com Capri23auto)</span

Untuk motor yang masih menggunakan sistem karburator, setelah mudik komponen ini harus diperiksa dan dibersihkan. Karburator dalam kondisi yang baik akan menjadikan performa mesin motor juga baik.

Karburator memiliki fungsi untuk menyemburkan bahan bakar ke mesin dan komponen karburator ini akan bekerja lebih keras selama perjalanan mudik.

Jika motor setelah melakukan perjalanan jarak jauh bisa mengubah setelah dalam komponen karburator. Komponen yang berubah ini dapat menyebabkan motor tidak bertenaga serta bahan bakar juga lebih boros.

3. Periksa Rem

photo(Ilustrasi) Mengganti kampas rem pada kendaraan motor. - (IST)</span

Rem merupakan komponen motor yang sangat penting, karena menjadi komponen keselamatan saat berkendara. Penggunaan jarak jauh dan cuaca yang cukup ekstrim serta melewati jalan yang macet bisa membuat penggunaan rem lebih sering.

Kamu bisa memeriksa kondisi komponen rem seperti kanvas dan piston rem juga harus dicek kembali, apabila bagian tersebut sudah dalam keadaan tidak layak maka bisa langsung diganti.

4.  Periksa Busi

photo(Ilustrasi) Busi sepeda motor - (Pixabay.com)</span

Busi sangat penting bagi jalannya kendaraan, Pastikan busi yang dipakai saat ini usianya belum mencapai 8000 km, jika sudah lebih dari 8000 km sebaiknya busi harus langsung diganti, supaya saat mudik tidak ngadat.

5. Ganti Filter Udara

photo(Ilustrasi) Filter udara pada sepeda motor - (via motorcycle.com)</span

Filter udara pada motor berfungsi untuk menyaring udara bebas dari luar sebelum masuk ke dalam ruang pembakaran. Oleh karena itu jika filter udara mulai kotor, maka pengendara harus secepatnya dibersihkan, pembersihannya pun harus dilakukan secara teratur. 

Editor : Dede Imran

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI