Sukabumi Update

JKT48 Mendadak Batalkan Konser di Bandung, Kapten Shani Ungkap Masalah Keamanan

SUKABUMIUPDATE.com - Idol group JKT48 batal melaksanakan Tour 10th Anniversary yang diadakan di Bandung, Jawa Barat. Konser itu seharusnya digelar di Festival Citylink Bandung pada Minggu (3/7/2022) kemarin.

Dilansir dari suara.com, kabar tersebut dibagikan oleh Shani JKT48 selaku kapten. Dengan berat hati, ia mengabarkan berita tersebut.

"Halo semuanya kami dari JKT48 kami ingin berterima kasih untuk segala bentuk dukungan yang telah kalian berikan kepada kami," kata Shani JKT48 dikutip dari Instagram resmi JKT48, Senin (4/7/2022).

"Dengan ini dengan berat hati acara JKT48 10 Anniversary Tour di Bandung yang berlangsung hari ini (Minggu) tidak dapat kami laksanakan," sambungnya lagi.

Baca Juga :

photo(Screenshot) Unggahan JKT48 di Instagram tentang pembatalan konser di Bandung. - (Instagram/jkt48)</span

Dalam klarifikasinya, Shani yang ditemani member lain menjelaskan penyebab batal naik panggung. Menurutnya, ada kendala yang membuat pertunjukkan itu gagal dihelat.

"Dikarenakan adanya kendala teknis, non teknis, dan juga keamanan acara ini tidak dapat kami laksanakan," terangnya.

Shani pun meminta maaf pada para penggemar yang sudah terlanjur datang dan berharap bisa menyaksikan konser.

"Kami sangat mengerti banyaknya perjuangan dari teman-teman semua untuk datang ke acara ini," ucap Shani.

Seperti diketahui, Bandung menjadi kota terakhir dari rangkaian perjalanan tur enam kota JKT48 sebelum menggelar konser di Jakarta pada Agustus nanti.

Sebelum ada informasi pembatalan secara mendadak, ribuan fans sudah memadati mall yang menjadi lokasi acara untuk menyaksikan JKT48.

SUMBER: SUARA.COM

Editor : Noity

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI