SUKABUMIUPDATE.com - Musisi Melly Goeslaw akan menggelar konser bertajuk The Greatest Melly Goeslaw - Everlasting Harmony, di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta, pada Minggu, 29 September 2024.
Dalam konser ini Melly Goeslaw akan membawakan lagu-lagu hits miliknya dari era 90 an yang akan membawa penonton bernostalgia dan soundtrack film maupun sinetron yang selalu bisa menyentuh perasaan saat didengar.
Tak hanya itu, pelantun Gantung itu juga akan berkolaborasi dengan sejumlah musisi ternama Tanah Air, dari Ariel Noah, Marcello Tahitoe atau Ello, Mahalini, Rossa, Putri Ariani, Alex Teh, dan Dinda Ghania, dalam konser tersebut.
Baca Juga: Maroon 5 Bakal Konser di Jakarta Tahun Depan, Berikut Harga Tiketnya
Tentu saja, kolaborasi tersebut akan menghadirkan penampilan serta musik spektakuler yang telah dipersiapkan secara khusus untuk konser Melly Goeslaw dan pastinya akan ada kejutan yang membuat suasana semakin meriah nantinya.
Konser The Greatest Melly Goeslaw - Everlasting Harmony diselenggarakan sebagai apresiasi terhadap penyanyi berjulukan The Queen of Soundtrack yang telah berprestasi selama tiga dekade dan telah melahirkan banyak lagu yang selalu hits hingga disukai penikmat musik Tanah Air.
Bahkan, lagu Sampai Menutup Mata yang merupakan karya Melly Goeslaw dan dinyanyikan kembali oleh Mahalini meraih kesuksesan sampai video musik menjadi trending nomor 1 di Youtube Music Indonesia.
Selain itu, soundtrack film yang diciptakan atau dibawakan oleh Melly Goeslaw selalu menjadi hits. Hal ini membuktikan bahwa karyanya terus disukai oleh masyarakat Indonesia dan tidak lekang oleh waktu.
Baca Juga: Lineup Ada Heize hingga Changmo, Berikut Harga Tiket Festival NEVAEVA
Aloka selaku promotor yang menggelar konser The Greatest Melly Goeslaw - Everlasting Harmony telah merilis harga tiket dan seatplan melalui akun instagramnya. Tiket konser Melly Goeslaw dibagi menjadi lima kategori yaitu Premier, VIP, Festival, Regular 1, dan Regular 2.
Berikut daftar rinci tiket The Greatest Melly Goeslaw - Everlasting Harmony
Premier (seating) : Rp. 2.500.000
VIP (seating) : Rp. 1.500.000
Festival (standing) : 650.000
Regular 1 (seating) : Rp. 550.000
Regular 2 (seating) : Rp. 350.000
Harga tiket diatas sudah termasuk dengan pajak 10% dan biaya admin. Bagi yang ingin membeli bisa melalui aplikasi Tiket.com. Akan tetapi untuk kategori Premier dan VIP telah sold out.
Baca Juga: Mulai dari Rp 1,2 Juta, Berikut Harga Tiket Konser dominATE Stray Kids di Jakarta
Meski begitu, penggemar atau penonton yang ingin menyaksikan konser Melly Goeslaw masih bisa beli tiket kategori Festival, Regular 1, dan Regular 2, karena masih tersedia hingga saat ini.
Editor : Octa Haerawati