SUKABUMIUPDATE.com - Nadia Hawasyi buka suara mengenai kejadian disawer oleh beberapa pria saat melantunkan ayat suci Alquran. Qoriah itu kesal dan merasa tak dihargai dengan kejadian tersebut, sebab pada saat itu bukan hanya disawer tapi ada pria yang menyelipkan uang di jilbabnya.
Kendati demikian, Nadia saat itu tetap bersikap tenang dan terus membaca Alquran hingga tuntas.
"Assalamualaikum ustd, saya juga merasa tidak di hargai ustd, karna saya posisi nya lagi ngaji tidak mungkin mau marah" di atas panggung, karna itu salah satu adab membaca al-quran," ungkap Nadia yang tulisannya itu diunggah di akun Twitter Hilmi Firdausi.
Baca Juga: Ramalan Jayabaya "Semat Ireng Anak-anak Sapi" Nyata! Cornellis Mendarat di Sunda Kelapa
"Saya tidak mungkin langsung marah pada saat saya sedang ngaji. Makanya saya cuma cabut uang yang ada di kerudung saya. Setelah saya turun panggung baru saya tegur panitia nya," tulisnya lagi.
Lebih lanjut, Nadia diundang dalam acara Maulid Nabi Muhammad SAW sebagai qoriah. Ia pun tak tahu kalau panitia laki-laki maupun perempuan dalam acara tersebut akan memberikan saweran kepadanya.
Namun karena Nadia tengah membaca alquran dan belum selesai, maka Nadia tidak bisa marah dan menegur panitia.
"gak lama setelah saya disawer saya langsung sodaqallah turun dari panggung, baru saya langsung tegur panitianya. Jadi sebetulnya panitia yang salah, gak menghormati kita sebagai pembaca Al-qur’an," tambah Nadia.
Baca Juga: Heboh, Perempuan Nekat Lompat ke Sungai dari Atas Jembatan 12 Meter di Cibadak Sukabumi
Sebelumnya, sebuah video seorang qoriah yang sedang melantunkan ayat suci Alquran disawer uang oleh beberapa jamaah beredar di media sosial dan viral.
Awalnya hanya ada seorang pria di panggung yang menghamburkan uang ke arah sang qoriah. Lalu datang lagi seorang pria yang menyelipkan uang ke jilbab qoriah. Kendati demikian, qoriah tetap bersikap tenang dan terus membaca Alquran.
Dalam video yang diunggah akun Twitter @Hilmi28 disebutkan kalau perempuan itu adalah Nadia Hawasyi, seorang qoriah internasional yang diundang di acara Maulid Nabi Muhammad SAW di daerah Pandeglang, beberapa waktu lalu.
Editor : Andri Somantri