Sukabumi Update

Yasin Limpo Resmi Mundur dari Menteri Pertanian, Singgung Sifat Orang Bugis

Syahrul Yasin Limpo resmi mundur dari Menteri Pertanian pada Kamis (5/10/2023)

SUKABUMIUPDATE.com - Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) resmi mengajukan surat pengunduran diri sebagai Menteri Pertanian, surat disampaikan kepada Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis (5/10/2023).

Mengutip dari suara.com, Syahrul Yasin Limpo memutuskan untuk mundur sebagai Menteri Pertanian karena siap menghadapi proses hukum. Menurutnya, harga diri lebih tinggi dari jabatan. "Saya Orang Bugis Makassar dan rasanya harga diri jauh lebih tinggi daripada pangkat atau jabatan," kata Syahrul.

Sebagaimana diketahui, Syahrul disebut-sebut menjadi tersangka dalam kasus dugaan korupsi di Kementerian Pertanian (Kementan). Kendati mengaku siap, Syahrul berharap tidak ada sentimen negatif terhadapnya terlebih dahulu.

Baca Juga: Pandawara Bertemu Kades-Karang Taruna, Siap Kolab Bersihkan Pantai Loji Sukabumi

"Walaupun saya berharap jangan ada stigma dan persepsi yang menghakimi saya terlebih dahulu karena biarkanlah proses hukum berlangsung dengan baik dan saya siap menghadapi," terangnya.

Surat pengunduran diri Syahrul resmi diterima oleh Pratikno. Selanjutnya, surat itu akan dilaporkan kepada Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

Adapun Syahrul telah meminta untuk menghadap Jokowi pada Jumat (6/10/2023).

Sebelumnya diberitakan, Surya Paloh memerintahkan SYL segera menghadap Presiden Jokowi untuk mengajukan pengunduran diri dari jabatannya sebagai mentan.

"Ini yang paling penting yang saudara ketahui, NasDem tetap pada komitmen, ada permasalahan, jangan lari dari masalah, hadapi masalah," kata Ketum NasDem itu.

Baca Juga: Tingkatkan Kinerja, 30 Pegawai Perumdam TJM Sukabumi Ikuti Bimtek Kepemimpinan

Surya menegaskan, NasDem tetap ingin mengedepankan semangat pemberantasan korupsi.

"Kita ingin agar bisa memberikan semangat dan nilai kepeloporan selalu ke depan dalam upaya pemberantasan korupsi agar diri kita bisa lebih baik," tuturnya.

"Agar harapan dan cita-cita bersama bisa terwujud sebagaimana kita harapkan.Inilah yang saya sampaikan pada suadara semua," katanya.

Sumber : suara.com

Editor : Syamsul Hidayat

Tags :
BERITA TERKAIT