Sukabumi Update

NasDem Deklarasi Ridwan Kamil Cagub, Emil: Saya Sangat Sunda

SUKABUMIUPDATE.com - Wali Kota Bandung M Ridwan Kamil tampak terharu saat memberikan sambutan pada deklarasi dirinya sebagai Calon Gubernur Jawa Barat 2018-2023 oleh Partai NasDem di Monumen Bandung Lautan Api, Lapangan Tegalega Kota Bandung, Ahad, (19/3).

Ridwan Kamil yang akrab disapa Kang Emil terharu saat menceritakan silsilah atau sejarah tentang keluarga besarnya di atas panggung utama.

"Saya datang dari keluarga pejuang. Kakek saya almarhum Panglima Hizbullah di Jawa barat. Uwa (Paman/Bibi) saya gugur membela Indonesia. Membawa santri melawan Belanda," kata Ridwan Kamil dengan intonasi berat.

Bahkan, ia sempat terhenti sejenak saat memberikan sambutan ketika menceritakan sejarah keluarganya tersebut.

"Itulah sejarah sedikit yang tidak pernah saya ceritakan tapi menunjukkan darah pejuang yang selalu hadir dalam diri saya sehari-hari. Saya sangat Sunda, dari sisi etnisitas ayah saya orang Subang dari kakek orang Garut dan nenek dari Sumedang," kata dia.

Emil menyampaikan pula rasa syukur karena hari ini dirinya mendapatkan kepercayaan dari Partai Nasional Demokrat (NasDem) untuk menjadi Calon Gubernur Jawa Barat 2018-2023.

Meskipun pencalonannya sebagai Cagub Jabar tersebut, tak sedikit mendapat kritik dari sebagian warga Kota Bandung. Kelompok Relawan Kota Bandung meminta Ridwan Kamil terus menjabat sebagai Walikota Bandung untuk dua periode daripada mencalonkan diri dalam Pemilihan Gubernur Jawa Barat 2018. 

Salah seorang relawan pendukung Ridwan Kamil, Arfi Rafnialdi, mengatakan dukungan masyarakat kepada pasangan Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil, dan Wakil Walikota Oded M. Danial, untuk menjabat sampai dua periode masih tinggi.

 

Sumber: Tempo

Editor : Administrator

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI