Sukabumi Update

Ulang Tahun YKI, Menteri Susi Senam Sarung di Pelabuhan Kali Adem

SUKABUMIUPDATE.com - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) bekerja sama dengan Yayasan Kanker Indonesia (YKI) yang sedang berulang tahun ke-40, menggelar bakti sosial untuk nelayan Muara Angke di Pelabuhan Kali Adem, Jakarta, Ahad (7/5). Menteri KKP Susi Pudjiastuti turut serta dalam bakti sosial dengan layanan kesehatan itu.

Salah satu acaranya adalah senam bersama. Menteri KKP Susi Pudjiastuti yang mengenakan pakaian senam dan kacamata coklat, menggerakkan tubuhnya mengikuti arahan instruktur senam.

Senam ini berbeda dari biasanya. Ini senam sarung. Setiap peserta senam menggunakan sarung untuk melengkapi gerakan senam. "Ini gerakan senam gemu fa mi re," kata seorang instruktur senam.

Masyarakat nelayan juga diberi kesempatan untuk memeriksa kesehatannya. Dokter memberikan layani tes kanker serviks, kanker paru, dan kanker retinoblastoma untuk anak-anak.

Kegiatan itu juga membagikan bahan pangan kepada masyarakat. Selain itu, akan ada pertunjukkan 40 kapal nelayan yang dihias untuk memeriahkan ulang tahun YKI.

 

Sumber: Tempo

Editor : Administrator

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI