Sukabumi Update

Mayat Pria Bugil di Sebuah Drum Gegerkan Warga Klapanunggal Bogor

SUKABUMIUPDATE.com - Warga Kampung Narogong, Kecamatan Klapanunggal, Kabupaten Bogor tepatnya di Kawasan Industri Kembangkuning, RT10/03 Desa Kembangkuning, digegerkan dengan penemuan sesosok mayat pria dalam kondisi bugil di dalam sebuah drum.

Seorang saksi mata yang menemukan mayat itu pertama kali, Sartika, 56 tahun mengatakan, awal mula dirinya sedang mencari barang bekas di sekitaran lokasi.

“Awalnya tidak sengaja. Pas liat drum plastik warna biru saya datangi untuk mencari barang bekas,” kata Sartika yang sehari hari berprofesi sebagai pemulung tersebut kepada Tempo, Minggu 18 November 2018.

Sartika mengatakan, saat ditemukan sekitar pukul 06.00, drum plastik berwarna biru tersebut dalam keadaan tertutup plastik dan terikat lakban. “Saya buka deh. Eeeeh, ternyata ada orang, saya langsung teriak,” tutur Sartika.

Sartika mengaku belum sempat melihat kondisi mayat tersebut. Ia kaget setelah sebuah kaki menyumbul saat dirinya sedang membuka lakban di drum tersebut.

Teriakan Sartika lantas memancing puluhan warga sekitar dan langsung berkerumun. Aparat kepolisian baru datang sekitar pukul 07.30 WIB.

Pantauan Tempo, mayat pria tersebut ditemukan dalam keadaan telanjang bulat atau bugil dan di dalamnya ditemukan kaos berwarna putih dengan bercak darah.

Kepala Polsek Klapanunggal, Ajun Komisaris Bimantoro mengatakan pihaknya masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait identitas dan motif kematiannya.

“Dugaan masih dalam penyelidikan, kami akan bawa mayat ini ke RS Kramat Jati untuk dilakukan autopsi guna penyelidikan lebih lanjut,” kata Bimantoro di lokasi.

Bimantoro mengatakan, tidak ada sesuatu yang mencurigakan di sekitar lokasi penemuan mayat bugil tersebut, hanya saja didalam tong tersebut terdapat kaos warna putih dengan bercak darah.

Sumber: Tempo

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI