Sukabumi Update

Waketum PPP Reni Marlinawati Meninggal Dunia karena Serangan Jantung

SUKABUMIUPDATE.com - Wakil Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Reni Marlinawati meninggal dunia. Menurut informasi Reni mengalami serangan jantung.

"Ya betul. Saya dapat informasi dari putri beliau. Infonya serangan jantung," kata Wakil Sekretaris Jenderal PPP Achmad Baidowi, Jumat 7 Agustus 2020.

Dilansir dari tempo.co, Baidowi mengatakan Reni sempat ke kantor DPP PPP untuk menghadiri rapat. Namun kondisi Reni justru memburuk hingga langsung dilarikan ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo.

Menurutnya Reni adalah tokoh PPP yang potensial, baik dan berjaringan luas. Reni juga, kata dia, berencana maju di Pilkada 2020 ini sebagai Calon Bupati di Kabupaten Sukabumi.

"Semoga dosa diampuni, dan amal ibadahnya diterima di sisi-Nya," ujarnya.

sumber: tempo.co

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI