Sukabumi Update

Cara Mengakses Token Listrik Gratis PLN Desember 2020

SUKABUMIUPDATE.com - PLN memberikan token listrik gratis untuk golongan masyarakat tak mampu per Desember 2020. Pemberian token gratis tersebut dalam rangka membantu sektor ekonomi rumah tangga terdampak Covid-19.

Dilansir dari Suara.com, stimulus token listrik gratis tersebut akan diberikan dalam bentuk diskon 100 persen dan 50 persen.

Diskon 100 persen alias gratis akan diberikan untuk pelanggan rumah tangga, bisnis kecil, industri, dan sosial kecil dengan daya 450 VA. Sedangkan potongan 50 persen berlaku untuk pelanggan rumah tangga dengan daya 900 VA.

Saat ini sudah memasuki bulan Desember 2020, artinya para pelanggan PLN sudah bisa mulai melakukan klaim token listrik gratis dan diskon 50 persen. Untuk token listrik gratis periode bulan Desember 2020, sudah bisa diklaim mulai tanggal 1 Desember 2020.

Apabila anda termasuk pelanggan PLN yang berhak mendapatkan stimulus token listrik gratis, segera klaim token listrik gratis PLN bulan Desember 2020. Agar mudah dan tidak terkendala, simak cara dapat token listrik gratis PLN Desember 2020 berikut ini.

Berikut cara dapat token listrik gratis PLN Desember 2020 melalui Whatsapp dan situs resmi PLN.

Cara Dapat Token Listrik Gratis PLN lewat Whatsapp

  • Pertama, ketik pesan di nomor WhatsApp PLN: 08122-123-123. Kemudian, akan muncul pesan balasan otomatis dari PLN yang berbunyi seperti berikut ini:
  • "Halo Electrizen, pemerintah memberikan listrik gratis untuk pelanggan rumah tangga 450 VA & Diskon 50% untuk pelanggan rumah tangga 900 VA Subsidi (sesuai Basis Data Terpadu TNP2K)".
  • Ketik angka 1 untuk Info Listrik Gratis/ Diskon Stimulus Covid19.
  • Lalu PLN akan minta Anda memasukkan nomor ID pelanggan.
  • Setelah itu, tak butuh waktu lama, token gratis dari PLN muncul. Selamat menikmati.

Jika tidak muncul, artinya kamu bukan pelanggan yang berhak mendapat subsidi listrik gratis itu.

Cara Dapat Token Listrik Gratis PLN lewat Website 

Selain melalui Whatsapp, Anda juga bisa mendapatkan token listrik gratis PLN melalui website resmi di portal www.pln.co.id atau www.layanan.pln.co.id. Ikuti langkah-langkahnya di bawah ini.

  • Pertama, buka laman www.pln.co.id. Setelah membuka laman resmi PLN tersebut, kemudian Anda akan diarahkan ke situs layanan.pln.co.id atau stimulus.pln.co.id.
  • Masukkan ID pelanggan/nomor meteran di dalam kolom yang tersedia.
  • Kemudian, akan muncul token listrik gratis di layar, dan token listrik gratis tersebut bisa langsung digunakan.
  • Masukkan kode token listrik sesuai ID pelanggan yang telah didaftarkan tadi.
  • Setelah mendapat token, maka langkah selanjutnya adalah mengisi nomor token listrik ke meteran.

Langkah-langkah Mengisi Nomor Token Listrik

Masukkan nomor token listrik yang kamu dapatkan. Setelah semua nomor ditekan, maka lanjutkan dengan memencet tanda enter yang terletak di bawah sebelah kanan.

Jika muncul tulisan "Benar" maka kamu sudah berhasil. Namun jika muncul tulisan "Salah" maka ulangi lagi memasukkan nomor dengan teliti.

Bagaimana cara membedakan pelanggan subsidi dan non-subsidi?

Dikutip dari akun Instagram PLN, berikut ini cara yang dapat dilakukan untuk membedakan pelanggan subsidi dan non-subsidi yang perlu diketahui.

1. R1/900VA Subsidi

  • Cek struk pembayaran sebelumnya.
  • Lihat pada kolom Tarif/Daya.
  • Jika tertera R1, maka Anda berhak mendapat keringanan.

2. R1M/900VA Non Subsidi

  • Cek struk pembayaran sebelumnya.
  • Lihat pada kolom Tarif/Daya.
  • Jika tertera R1M, maka Anda tidak berhak mendapat keringanan.

Berikut ini adalah kode yang mendapatkan token listrik gratis dan diskon 50 persen:

  • R1/450 VA (Gratis)
  • R1T/450 VA (Gratis)
  • R1/900 VA (Diskon)
  • R1T/900 VA (Diskon)

Itulah cara dapat token listrik gratis PLN Desember 2020. Jangan lupa bagikan informasi ini ke teman dan keluarga Anda, ya. Dan selamat mencoba!

Sumber: Suara.com

Editor : Herlan Heryadie

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI