Sukabumi Update

Pilihan Jokowi Untuk Calon Kapolri Baru, Nama Listyo Sigit Prabowo Dikirim ke DPR

SUKABUMIUPDATE.com - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyerahkan nama calon Kapolri kepada Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) yaitu Listyo Sigit Prabowo sebagai pengganti Idham Azis yang bakal pensiun pada 1 Februari 2021.

"Presiden Jokowi menyampaikan calon tunggal Bapak Doktorandus Listyo Sigit Prabowo Msi yang saat ini menjabat Kabareskrim Polri," kata Ketua DPR Puan Maharani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta.

Menyalin tempo.co, Puan didampingi tiga wakilnya, yakni Azis Syamsuddin, Sufmi Dasco Ahmad, dan Rachmat Gobel, menerima langsung surat yang diantarkan Menteri Sekretaris Negara Pratikno. "Kami berharap surat ditindaklanjuti oleh DPR secepat-cepatnya," kata Pratikno.

Nama Listyo merupakan bagian lima nama yang diusulkan Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) kepada Presiden pada Kamis, 7 Januari lalu. Mereka di antaranya Komisaris Jenderal Gatot Eddy Pramono, Komisaris Jenderal Boy Rafly Amar, Komisaris Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Komisaris Jenderal Arief Sulistyanto, dan Komisaris Jenderal Agus Andrianto. 

Presiden kemudian memilih satu nama untuk dikirim ke DPR agar mengikuti uji kelayakan dan kepatutan. Listyo saat ini menjabat sebagai Kepala Badan Reserse Kriminal Polri. Jabatan itu ia emban sejak Desember 2019, menggantikan Jenderal Idham Azis yang diangkat menjadi Kepala Kepolisian RI menggantikan Jenderal (Purn) Tito Karnavian.

Listyo merupakan lulusan Akademi Kepolisian 1991. Perwira tinggi kelahiran 5 Mei 1969 tersebut pernah menjadi Kapolres Pati, Jawa Tengah. Setelah itu dia menduduki posisi Wakil Kepala Polrestabes Kota Semarang. Kemudian menjadi Kapolres Solo.

Adapun pada 2012, saat Presiden Joko Widodo atau Jokowi menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta, Listyo Sigit dirotasi ke Jakarta. Ia duduk di pos Asubdit II Direktorat Tipdum Bareskrim Polri.

Pada Mei 2013, Listyo bertugas sebagai Direktur Reserse Kriminal Umum (Reskrimum) Polda Sulawesi Tenggara. Pada 2014. Listyo ditunjuk sebagai Ajudan Presiden Jokowi. Sekitar dua tahun kemudian atau pada Oktober 2016, dia menjabat Kapolda Banten dengan pangkat Brigadir Jenderal.

Pada Agustus 2018, dia menyandang pangkat inspektur jenderal yang disematkan oleh mantan Kapolri Jenderal Tito Karnavian di Mabes Polri. Tak lama, Listyo dipromosikan menjadi Kadiv Propam Polri pada Agustus 2018.

Ketua Komisi Hukum DPR Herman Herry menjelaskan mekanisme pembahasan nama calon Kapolri di DPR.  Komisi III sudah menggelar rapat internal untuk membahas teknis dan jadwal fit and proper test calon Kapolri. 

Herman berharap akan segera ada rapat Badan Musyawarah yang mengagendakan sidang paripurna. Pimpinan DPR harus membacakan surat itu terlebih dulu di sidang paripurna, kemudian menugasi Komisi III menjalankan fit and proper test.

Politikus PDI Perjuangan ini memproyeksikan fit and proper calon Kapolri pengganti Jenderal Idham Azis bisa dimulai Senin pekan depan. Adapun Kamis, 14 Januari 2021, Komisi III DPR menjadwalkan mengundang Komisi Kepolisian Nasional dan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan.

"Segera dari Bamus ada penugasan kepada Komisi III, kalau bisa hari Kamis kami sudah bisa mengundang RDPU dengan Kompolnas dan PPATK," ujar dia.

SUMBER: TEMPO.CO

 

Editor : Fitriansyah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI