Sukabumi Update

Tiga Kata, Pelajar Ini Bernama ABCDEF GHIJK Zuzu: Panggilan Adef

SUKABUMIUPDATE.com - Seorang pelajar SMP di Muara Enim, Sumatera Selatan (Sumsel), memiliki nama unik. Tidak terlalu panjang hanya tiga kata, pelajar yang duduk di bangku kelas VII ini punya nama ABCDEF GHIJK Zuzu.

Sang ayah Zulfahmi (41) mengaku, nama unik yang diberikan direncanakan sebelum putranya tersebut lahir. Setelah lahir, nama itu kemudian diberikan kepada putra pertamanya. Ia mengaku, sempat kesulitan untuk mengurus surat menyurat di Disdukcapil Muara Enim.

"Petugas Disdukcapil sempat tidak menerima berkas yang akan saya urus, katanya saya main-main dengan nama anak," katanya, melansir suarasumsel.id, Rabu (20/10/2021).

Tak hanya itu, anaknya juga sempat drop saat duduk di kelas 3 karena menjadi bahan olokan temannya. "Katanya Kecap ABC lah, produk ABC yang lain, sampai dua hari dia tidak masuk sekolah. Tapi kami semangati lagi, saya katakan nanti kamu akan bangga dengan namamu," katanya.

photoKartu keluarga milik ABCDEF GHIJK Zuzu - (istimewa)</span

Disoal apakah nama adik-adiknya sama seperti Zuzu, ia mengatakan nama adik-adiknya sama seperti orang lainnya.

Zul mengatakan, anaknya kerap dipanggil Adef. Panggilan Adef muncul dari barisan huruf di namanya jika B dan C nya dihilangkan.

"Kalau kesehariannya Zuzu di panggil Adef. Saya ambil dari abjad yang dibuang huruf B dan C nya," katanya.

Zul juga membenarkan soal isu yang beredar jika Adef bercita-cita menjadi pemain bola. Hal itu terungkap saat anaknya mengikuti vaksinasi yang digelar Polres Muara Enim.

"Iya benar cita-citanya (Zuzu) memang ingin jadi pemain bola. Saya juga bilang ke dia nanti SMP atau SMA kamu pasti viral," tukasnya.

SUMBER: SUARA.COM

Editor : Fitriansyah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI