Sukabumi Update

Puluhan Calon Mahasiswa Baru STT Nusa Putra Sukabumi, Jalur Beasiswa Jalani Tes Akhir

SUKABUMIUPDATE.com - Sedikitnya 33 calon mahasiswa dan mahasiswi baru Sekolah Tinggi Tekhnik (STT) Nusa Putra Sukabumi, yang masuk melalui jalur beasiswa saat ini sedang mengikuti tes kebugaran jasmani dan rohani serta kesehatan.

Tes digelar langsung di Kampus Biru STT Nusa Putra yang terletak di Jalan Raya Cibolang, Nomor 21, Cibolang, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi.

BACA JUGA: Gelar Perpisahan SMK Nusa Putra Surade Kabupaten Sukabumi Undang Band Kota Kembang

"Dari 55 orang yang mengikuti program beasiswa Nusa Putra Peduli ini, hanya tersisa 33 orang yang lulus sampai tahap ke III, untuk mengikuti kegiatan seperti latihan fisik dan yang paling terpenting yaitu mengikuti tes kesehatan” jelas Ketua Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Dudih Gustian kepada sukabumiupdate.com, Rabu (5/7).

BACA JUGA: Mahasiswa Mahasiswi DKV STT Nusa Putra Borong Gelar Juara pada HUT ke-103 Kota Sukabumi

Menurut Dudi, Beasiswa Nusa Putra Peduli adalah salah satu program beasiswa STT Nusa Putra Sukabumi sebagai perwujudan implementasi Trilogi Nusa Putra yakni cinta kasih ilahi, cinta kasih orang tua dan cinta kasih sesama untuk meningkatkan sumber daya manusia yang mempunyai kualitas yang unggul untuk bisa bersaing tidak hanya di Kota/Kabupaten Sukabumi saja tetapi untuk dunia pada umumnya.

Bahkan tidak ada syarat khusus untuk mengikuti jalur beasiswa ini, hanya saja calon mahasiswa bersedia mondok di asrama Nusa Putra dan lulus III tahap seleksi, yang terdiri dari ujian tulis dan interview english speaking (Bahasa Inggris), karya siswa juga baca tulis Al-Quran, dan yang sedang di jalani sekarang tahap ke III yaitu test kebugaran jasmani dan rohani juga tes kesehatan.

BACA JUGA: World Class University di Sukabumi, STT Nusa Putra Gelontorkan Rp13 Miliar

“Jika calon mahasiswa lulus dalam tes kesehatan seperti terbebas dari narkotika dan yang berbau narkoba, juga sehat jasmani dan rohani, maka calon mahasiswa itu dinyatakan lulus dalam tes ke III “ jelas Dudih.

Salah seorang calon mahasiswa baru yang sedang mengikuti tahap ke III Rizki Raka Siwi mengatakan,  beasiswa tersebut bisa membatu masyarakat yang kurang mampu untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi.

Editor : Administrator

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI