SUKABUMIUPDATE.com - Sebanyak 37 siswa kelas XII SMK Citra Nusantara (Cinus) tak bisa mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) gara-garanya, operator sekolah gagal mengunggah data pokok pendidikan (Dapodik).
Pihak sekolah, kepsek SMK Citra Nusantara, guru serta siswa yang tak bisa ikut UNBK mendatangi ke Kantor Cabang Dinas (KCD) Pendidikan Wilayah V Jabar, Jalan Palabuhanratu, Kelurahan Nyomplong, Kecamatan Warudoyong, Kamis (5/4/2018).
BACA JUGA: Gagal Unggah Data, Puluhan Siswa SMK di Parungkuda Sukabumi Tak Bisa Ikut UNBK
"Kedatangan mereka untuk menanyakan apakah siswanya bisa mengikuti ujian susulan nanti. Kami tidak bisa janji 100 persen bisa mengikuti UNBK susulan. Namun kami tetap berusaha kendati keputusannya ada di pusat," ujar Kasi Pelayanan Kantor Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jabar, Asep Burdah.
Menurut Asep, persoalan siswa SMK Citra Nusantara tidak ikut UNBK akibat operator tidak entry data Dapodik. Sebelum kejadian ini, kepala sekolah sudah mempertanyakan hal tersebut.
BACA JUGA: UNBK Hari Ketiga SMK di Kota Sukabumi Lancar, Genset Disiagakan
"Sekitar bulan Februari, kepala sekolah datang dan mempertanyakan. Dia juga mau mengurus Dapodik. Jadi kuncinya di Dapodik," ujar Asep.
Pihaknya kini sedang berupaya agar siswa SMK Citra Nusantara bisa ikut susulan UNBK.
"Kami sedang konsolidasi dengan provinsi. Kalau di provinsi kan nanti mungkin apakah betul misalkan datanya sesuai ada. Mungkin nanti ada jalan keluar. Jalan keluarnya mungkin ikut susulan sisanya dimasukan ke Dapodik," jelasnya.
BACA JUGA: 37 Siswa Tak Bisa Ikut UNBK, Ini Tanggapan Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi
Sementara itu, Musyawarah Kerja Pengawas Sekolah (MKPS) Dadi Afyaman, mengatakan, dari 156 SMK di Kabupaten Sukabumi ada tiga sekolah SMK yang tidak mengisi Dapodik, salah satunya adalah SMK Cinus.
"Kalau dari segi Dapodik sudah tidak bisa ditolong karena siswa tidak ada. Kalau tidak ya tidak ada cara lain, kalau siswa tidak ada di Dapodik berarti siluman dan tidak bisa diunduh menjadi peserta UN," jelasnya.
BACA JUGA: UNBK SMK Bina Bangsa Surade Sukabumi, Kepsek Khawatir Pemadaman Listrik
Dadi menambahkan, pernah memberikan warning untuk segera mengisi Dapodik sebab menginput data ada masa waktunya.
"Tapi faktanya sampai saat UNBK Dapodik tidak di upload oleh operator," jelasnya.
Editor : Andri Somantri