SUKABUMIUPDATE.com – Kontingen Pramuka Pondok Modern Assalam meraih juara umum pada acara Perkemahan Pramuka Santri Nusantara (PPSN) tingkat Provinsi Jawa Barat (Jabar) yang diselenggarakan di kawasan Taman Bumi Geopark Kabupaten Sukabumi.
Perkemahan yang berlangsung dari tanggal 14 hingga 18 April 2018 ini bertajuk “Ikhlas dalam Amalku, Tulus dalam Pengabdianmu, Satyaku Kudarmakan, Darmaku Kubaktikan” dan diikuti sebanyak 1.850 peserta dari 27 kota dan kabupaten se-Jawa Barat.
BACA JUGA: Perkaya Wawasan, Santri Assalam Putri Sukabumi Ikuti Jambore Internasional
Di ajang tiga tahunan silaturahim kompetitif antar santri aktif tersebut, Pondok modern yang beralamat di Desa Sukaharja Kecamatan Warungkiara Kabupaten Sukabumi mengikutsertakan satu sangga dan satu regu.
Alhasil, mereka meraih juara umum setelah mendapatkan tiga raihan dari lima mata perlombaan. Bidang yang berhasil diraih diantaranya Penegak Juara 1 Kaligrafi, Juara 1 Insya dan Juara 2 Composition. Kemudian Penggalang Juara 1 Kaligrafi, Juara 1 Recycle Me dan Juara 2 Memasak.
“Alhamdulillah, pada even yang diselenggarakan tiga tahunan ini. Santri Assalam tidak hanya dapat memupuk persaudaraan serta menumbuhkan rasa kebersamaan antar peserta, tapi juga kami mendapatkan raihan terbaik,” ujar Pembina Kontingen Pondok Modern Assalam, Nihayati Aribah kepada sukabumiupdate.com, Rabu (18/4/2018).
BACA JUGA: Ratusan Calon Santri Ikuti Seleksi Masuk Pondok Modern Assalam Putri Sukabumi
Menurutnya, pada bulan Oktober 2018 mendatang Provinsi Jawa Barat akan mengutus peserta penegak terbaik untuk mengikuti kegiatan PPSN V di Bumi Perkemahan Abdurrahman Sayoeti Musa, Kecamatan Sungaigelam Kabupaten Muarojambi.
“Insya Allah, Jika Allah berkenan peserta Penegak dari Assalam akan ikut serta dalam kegiatan tersebut,” pungkasnya.
Editor : Andri Somantri