Sukabumi Update

Disdik Kabupaten Sukabumi Gelar Lomba Tenaga Kependidikan

SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Sukabumi menggelar lomba dan apresiasi pendidikan dan tenaga kependidikan di gedung BK3D, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Rabu (27/3/2019). Lomba tersebut diikuti 47 guru serta 47 kepala sekolah.

Kabid Pendidik dan Tenaga ke Pendidikan Disdik Kabupaten Sukabumi, Nandang Supratman mengungkapkan, kegiatan ini bertujuan untuk mendorong motivasi, dedikasi, loyalitas dan profesionalisme guru dan tenaga pendidik. Lomba tersebut diharapkan berpengaruh positif terhadap peningkatan kinerjanya.

"Peningkatan kinerja dan prestasi kerja tersebut dapat dilihat dari kualitas lulusan satuan pendidikan yang bisa menjamin SDM bekualitas, produktif kreatif dan kompetitif," ujar Nandang.

BACA JUGA: Perhatian Disdik Kabupaten Sukabumi Terhadap Siswa Berkebutuhan Khusus

Menurut Nandang, pemerintah memberikan perhatian yang sunguh-sungguh untuk memberdayakan guru dan tenaga kependidikan  berprestasi. Hal ini tertuang dalam UU No 14 thn 2005 tentang UU guru dan Dosen pasal  36 (1) yang mengamanatkan guru yang berprestasi, berdedikasi luar biasa, dan/atau bertugas di daerah khusus berhak memperoleh penghargaan. 

"Yang dimaksud penghargaan kepada guru dan tenaga kependidikan berprestasi yaitu menjalani penguatan. Pemberian penghargaan menurut tingkat jenis dan  jenjang satuan pendidikan. Penghargaan dapat diberikan oleh pemerintah, pemda, masyarakat, organisasi profesi dan atau satuan pendidik tingkat kabupaten, provinsi dan nasional," tukasnya.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI