Sukabumi Update

Dihadiri 2145 Peserta, Albacadabra Albayan Boarding School Sukabumi 2019 Super Kreatif

SUKABUMIUPDATE.com - Ajang tahunan bergensi penuh kreatifitas oleh para siswa Albayan Boarding School Sukabumi kembali digelar. Tahun ini, Albayan Competition As Development Of Achievemen And Big Revolusion For All atau terkenal dengan nama Albacadabra, dihadiri 2145 peserta, termasuk pelajar dari beragam sekolah di berbagai wilayah di Indonesia termasuk Papua.

Berlangsung dari hari Senin lalu hingga Sabtu (2/11/2019), Albacadabra 2019 ditutup dengan penampilan menawan dari dua musisi berbakat tanah air. Ada penyanyi solo Aziz Hayat atau yang akrab disapa Jaz, yang menampilkan banyak lagu hits yang tercatat di Top Chart lagu Indonesia, termasuk single debutnya "Dari Mata".

Tak cukup JAZ, grand closing Albacadabra 2019 juga menampilkan si gondrong bersuara romantis Muhammad Istiqamah Djamad atau Is mantan mantan vokalis dari Payung Teduh, yang tampil dengan entitas barunya, Pusakata.

BACA JUGA: Wabup Sukabumi Acungi Jempol ALBACADABRA 2018

Ketua pelaksana Muhammad Fati Abdurahman (17) mengatakan Albacadabra tahun ini tetap mengedepankan ide dan kratifitas para siswa Albayan Boarding School yang beralamat di Kampung Cikiwul, Desa Sekarwangi, Kecamatan Cibadak Kabupaten Sukabumi. "Sekarang yang ikut serta bukan hanya dari Jawa barat saja tetapi ada dari luar pulau salah satunya dari papua. Total pesertanya untuk tahun ini ada 2145," ucapnya kepada sukabumiupdate.com, Sabtu (02/11/2019).

Penampilan bintang tamu penyanyi muda berbakat, JAZ di Albacadabra 2019.

Lomba-lomba yang memupuk jiwa kompetisi siswa tahun ini berlangsung cukup seru. Mulai dari yang berbasis sains, kreasi seni, hingga pendidikan keislaman, menampilkan banyak kreatifitas para siswa yang patut diacungi jempol.

"Utamanya sih untuk mewadahi kompetisi bagi siswa-siswi yang ada di Indonesia, kita juga dalam proses acara ini menghadirkan stand bazar UKM (Usaha Kecil Menengah), fasilitas untuk para pencinta buku dan pameran karya seni daur ulang." tuturnya.

Pameran buku di acara Albacadabra AL Bayan Sukabumi.

Sementara itu, Wakil Kepala Sekolah Albayan Zulkarnain mengungkapkan agenda Albacadabra ini merupakan bentuk ekpreasi kreatifitas siswa-siswi Albayan. Hal ini menjadikan bekal para siswa-siswi dalam kompetensi dimasa yang akan datang seperti penyelesaian masalah, ide-ide kreatif, dan kemandirian.

BACA JUGA: Keren Seperti SMA, SMK Doa Bangsa Borong 6 Piala Albacadabra dan Kompetisi Bola Basket

"Iya itu menjadi tanggungjawab sekolah. Orang tua mereka menitipkan anaknya seluruhnya. Mereka tinggal disini 24 jam setiap harinya melakukan kegiatan pembelajaran. Dengan itu tanggungjawab kami untuk konsen sangat mengembangkan karakter dan kreatifitas siswa-siswi disini," jelasnya.

Bazaar makanan dari UKM ikut meriahkan kegiatan tahunan Albayan Boarding School Sukabumi.

Zulkarnain bercerita bahwa kegiatan ini diperkasai oleh OSIS (Organisasi Siswa Intra Sekolah), sejak delapan tahun lalu. Mulai dari acara sederhana namun tetap mengusung ajang kreatifitas para siswa-siswi.

“Bagaiamana pun mereka harus punya perhatian pada lingkungan mereka, kreativitas yang memang mulai dari siswa-siswi itu sendiri. Kemudian dikembangkan lagi menjadi teknologi, kebahasaan, keislaman dan olahraga. Makin hari makin bervariasi dan pesertanya pun makin luar biasa banyak," tandasnya.

Editor : Fitriansyah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI