Sukabumi Update

Ditahan Imbang Fiorentina, AC Milan Gagal Kembali ke Puncak Klasemen

Aksi Pulisic saat menghadapi Fiorentina di ajang Serie A (Sumber: web/acmilan.com)

SUKABUMIUPDATE.com - AC Milan harus meraih satu poin saat bertandang ke markas Fiorentina pada Minggu, 11 Januari 2026, pukul 21.00 WIB, di Stadion Artemio Franchi. Sempat tertinggal lewat gol Pietro Comuzzo, Nkunku berhasil mencetak gol di akhir laga sekaligus hindarkan Rossoneri dari kekalahan.

Skor 1-1 menjadi hasil akhir hingga peluit panjang dibunyikan wasit. Hasil tersebut membuat AC Milan tetap menempati posisi kedua klasemen dengan koleksi 39 poin, terpaut tiga angka dari Inter Milan yang masih kokoh di puncak. Di sisi lain, Fiorentina belum mampu keluar dari tekanan. Mereka masih terpuruk di zona degradasi, tepatnya di peringkat ke-18, dengan perolehan 16 poin sejauh ini.

Tim tuan rumah mencoba langsung mengambil alih permainan sejak awal laga, namun pertahanan AC Milan tampil solid dan terorganisasi. Ancaman pertama Rossoneri hadir pada menit ke-12 melalui aksi cepat Christian Pulisic. Namun, peluang tersebut mampu digagalkan David de Gea yang sigap keluar dari area gawangnya.

Baca Juga: Sekda Sukabumi Ungkap Biang Kerok Jalan A Yani Palabuhanratu Rusak Parah

Seiring berjalannya pertandingan, Milan mulai lebih menguasai jalannya laga. Pulisic kembali merepotkan lini belakang Fiorentina hingga mampu melewati De Gea, tetapi tembakannya dari sudut sempit hanya mengenai sisi luar jaring gawang. Mantan kiper MU tersebut bermain gemilang di laga ini. 

Fiorentina sempat mengancam melalui situasi bola mati pada menit ke-40. Umpan sepak pojok Fabiano Parisi disambut tandukan Cher Ndour, namun sundulannya masih terlalu lemah dan dengan mudah diamankan Mike Maignan. Tidak ada gol yang tercipta hingga babak pertama berakhir, membuat skor kacamata 0-0 bertahan sampai turun minum.

Memasuki paruh kedua, Fiorentina kembali mengambil inisiatif serangan. Umpan silang Mandragora mengarah ke Robin Gosens di depan gawang, namun sang pemain gagal menyambut bola dengan sempurna sehingga masih dapat diamankan Mike Maignan.

Baca Juga: Realisasi Bantuan Rp10 Juta: Pemprov Jabar Verval Penyintas Bencana di Sukabumi

Maignan kembali menunjukkan refleks apiknya pada menit ke-51 dengan menepis sepakan jarak jauh Fabiano Parisi. Tekanan Fiorentina berlanjut, termasuk sundulan Gosens yang menyambut umpan Dodo pada menit ke-61, meski masih berada dalam jangkauan kiper Milan tersebut.

Kebuntuan akhirnya pecah pada menit ke-66. Fiorentina membuka keunggulan melalui sundulan Pietro Comuzzo yang memaksimalkan sepak pojok Albert Gudmundsson, mengarahkan bola ke sudut kiri gawang Maignan.

Milan meningkatkan intensitas serangan di menit-menit akhir demi mengejar gol penyeimbang. Upaya Samuel Ricci melalui sepakan jarak jauh masih belum menemui sasaran. Gol penyama akhirnya hadir pada menit ke-90. Christopher Nkunku lolos dari jebakan offside saat menerima umpan Youssouf Fofana dan langsung melepaskan tembakan keras dari sudut sempit yang tak mampu dibendung David de Gea.

Baca Juga: 7 Penyebab Kulit Kendur dan Cara Mengencangkannya Secara Alami hingga Medis

Menjelang laga berakhir, Fiorentina hampir memastikan kemenangan ketika tembakan Marco Brescianini membentur tiang gawang. Hingga peluit panjang dibunyikan, skor 1-1 tetap bertahan menutup pertandingan.

Sumber: dari berbagai sumber

Editor : Muhammad Farhan Al Rasyid

Tags :
BERITA TERKAIT