Sukabumi Update

Persija Jakarta Datangkan Mantan Top Skor Liga India dengan Status Pinjaman

Persija Jakarta resmi menggaet striker asal Maroko, Alaedine Ajaraie, yang sebelumnya bermain untuk tim Liga India. (Sumber: web/persija.id)

SUKABUMIUPDATE.com - Setelah mendatangkan Fajar Fatturahman, kali ini Persija Jakarta resmi menggaet striker asal Maroko, Alaeddine Ajaraie, yang sebelumnya bermain untuk tim Liga India, Northeast United, dengan status pinjaman hingga akhir musim nanti. 

Musim lalu, di Indian Super League 2024/2025, Alaeddine sukses menjadi top skor dengan koleksi 23 gol serta tujuh assist, sekaligus dinobatkan sebagai Pemain Terbaik. Pada musim ini, dalam sembilan laga di dua turnamen (Durand Cup dan Super Cup), Ia membukukan 10 gol dan lima assist. Sebuah bukti bahwa Ia datang dengan kualitas.

Baca Juga: Chelsea Hadapi Brentford jadi Pertandingan Liga Inggris Perdana bagi Liam Resenior

Perjalanan karier Alaeddine mulai dari Dari Widad Temara (2019), RS Berkane (2019–2020), hingga MAS Fes (2020–2022), Ia sempat merantau ke Timur Tengah bersama Muaither SC (2022–2023), lalu kembali ke tanah kelahirannya untuk membela AS FAR Rabat (2023/2024). Puncaknya hadir bersama NorthEast United (2024–sekarang), tempat Ia menjelma menjadi sosok penyerang tajam. 

Mohamad Prapanca selaku Direktur Persija mengatakan bahwa Alaeddine direkrut dengan tujuan meningkatkan kekuatan serta ketajaman tim. Manajemen menegaskan keseriusannya untuk melaju jauh hingga fase berikutnya di Super League, bukan hanya lewat wacana, melainkan melalui langkah nyata berupa evaluasi dan penyempurnaan komposisi skuad.

Baca Juga: Beredar di Indonesia! 26 Kosmetik Ini Mengandung Bahan Berbahaya Bagi Kesehatan

“Alaeddine didatangkan untuk membuat kami lebih kuat dan lebih tajam. Kami sangat serius melangkah ke putaran kedua Super League. Bukan hanya dengan sekadar narasi, tetapi dengan pembuktian melalui evaluasi komposisi tim. Kami berharap dapat mengakhiri musim juara,” ujarnya dilansir dari Persija.id.

Alaeddine diproyeksikan untuk meningkatkan ketajaman lini serang tim. Setiap pergerakannya di area lawan, termasuk sentuhan di kotak penalti dan upaya mengejar peluang, diharapkan mampu memberi dampak positif bagi tim. Persija meyakini pengalaman panjang serta karakter pemenang yang dimiliki Alaeddine akan berpadu dengan semangat juang Macan Kemayoran.

Baca Juga: Mendebat Aturan dan Sanksi untuk Merokok Saat Berkendara di Mahkamah Konstitusi

“Saat ini, Persija adalah rumah saya. Saya akan berjuang sepenuh hati untuk Persija, bekerja keras agar bisa beradaptasi secepat mungkin dan memberi kontribusi nyata. Insyaallah, kami akan melangkah bersama, menciptakan kemenangan demi kemenangan, hingga menutup musim ini sebagai juara,” kata Alaeddine.

Sumber: Persija.id

Editor : Muhammad Farhan Al Rasyid

Tags :
BERITA TERKAIT