Oleh: Intan Mistriyanti
Perihal covid 19 sudah jelas berdampak kepada setiap manusia tidak pandang kelas, tidak pandang jenis kelamin, juga tidak pandang agama dan ras. Semua sama, semua berpotensi terpapar Corona virus.
Maka dari itu diperlukan kerjasama semuanya. Kerja sama Pemerintah dan masyarakat, kerjasama antar umat beragama, kerjasama antar suku. Seperti yang kita ketahui Pemerintah telah membuat kebijakan selama pandemi ini berlangsung, diantaranya sosial distancing dan protokol kesehatan, untuk melawan Corona virus ini baiknya kita tidak egois dengan terlalu mementingkan diri sendiri. Saat seperti ini alangkah lebih baik jika kita sebagai masyarakat Indonesia menghidupkan lagi budaya gotongroyong, Berbagi dengan sesama.
Karena berbicara kebijakan tentunya setiap kebijakan memiliki efek samping. Dengan kebijakan sosial distancing misalnya banyak karyawan yang di rumahkan tanpa pesangon, suami istri diam dirumah sepanjang hari tanpa penghasilan berpotensi terjadinya KDRT, double Barden, bahkan sampai kepada perceraian, sangat terasa sekali ketimpangan gender.
Lalu bagaimana peran perempuan ditengah pandemi ini?
Banyak yang bisa dilakukan para perempuan di wiliyahnya masing-masing, misalnya memastikan bantuan BLT tepat sasaran dengan cara memantau pendataan dari tingkat RT dan mengawal sampai ke desa.
Membantu warga sekitar yang sedang orang dalam pengawasa (ODP) virus supaya meng mengkarantina diri dirumah dengan bahu membahu bersama-sama tetangga memberikan kebutuhan orang yang terpapar seperti makanan dan air minum secara bergantian.
Memproduksi sendiri kebutuhan ditengah pandemi seperti masker dan handsanitizer
Bercocok tanam untuk kemandirian pangan masing2
Sekali lagi kita kembali disadarkan bahwa perubahan besar tidak mungkin terjadi tanpa adanya perubahan terkecil.
Mari kembali wujudkan perubahan dari rumah terlebih dulu sebelum merubah wilayah dan merubah negara.
Mari wujudkan kebijakan yang adil dari rumah terlebih dulu
|rtaupiq899@gmail.com|netizen
Editor : Budiono