Sukabumi Update

Segera Dijual, Mobil Ini Disebut Kebal Peluru dan Granat

SUKABUMIUPDATE.com - Perusahaan Kanada Inkas telah meluncurkan Mercedes-Benz G63 AMG VIP Limo lapis baja dengan desain baru.

Melansir Tempo.co, modifikasi Mercedes-Benz G63 AMG VIP Limo tersebut antara lain dilengkapi fitur-fitur mewah, keamanan, dan perlindungan terbaru.

Kendaraan antipeluru sudah tersedia di pasar, tapi Mercedes-Benz G63 AMG ini ditingkatkan komponen suspensi dan bahan lapis baja yang menutupi seluruh perimeter bodi kendaraan.

Seperti dilansir hindustantimes.com, material yang digunakan memenuhi level perlindungan CEN 1063 BR6 sekaligus aman terhadap serangan amunisi Winchester FMJ 7.62x51mm atau .308.

Mobil itu mampu menahan dua granat tangan yang diledakkan secara bersamaan di bawah lantai limusin.

Paket lapis baja standar mobil Mercedes-Benz G63 AMG mencakup perlindungan untuk baterai dan modul kontrol elektronik, sistem tumpang tindih untuk keliman pintu, serta kaca balistik berkualitas tinggi.

G63 AMG baru hadir dengan gaya bodi yang diperbarui dan fitur sasis yang didesain ulang yang memastikan limusin lapis baja tersebut memiliki performa yang serupa dengan G63 asli.

Mobil limusin Mercedes-Benz ini menggunakan mesin V8 4.0 liter twin-turbo yang menghasilkan 577 tenaga kuda dan torsi 627 lb-ft.

Kabin model lapis baja memiliki banyak ruang, tetapi Inkas membuatnya hanya muat untuk empat orang. Interiornya dilengkapi partisi terpisah yang dirancang untuk memungkinkan TV 4K disimpan di konsol bawah.

Pengalaman penumpang belakang ditingkatkan dengan sistem audio premium, integrasi Apple TV, dan kursi kapten yang dapat direbahkan sepenuhnya. Kursi kapten dilapisi bahan suede Alcantara dan dilengkapi dengan fungsi pijat, pemanas, dan pendinginan internal.

Pusat kendali internal memungkinkan penumpang memiliki kendali penuh atas semua fungsi media, kenyamanan, dan keamanan di dalam Mercedes-Benz G63 AMG.

Kendaraan limusin lapis baja dan tahan granat tersebut terintegrasi dengan sistem filtrasi kimiawi untuk memastikan kabin kendaraan tetap bebas dari polutan dan bakteri.

Mobil Mercedes G63 AMG ini juga hadir dengan berbagai opsi untuk tata letak interior, material kelas atas, fitur unik, serta berbagai tingkat perlindungan lapis baja.

Sumber: Tempo.co

Editor : Herlan Heryadie

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI