Sukabumi Update

Kado Hut Kota Sukabumi ke-104, Aher Resmikan Tiga Mega Proyek

SUKABUMIUPDATE.com - Upacara Hut Kota Sukabumi ke-104 Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (Aher) meresmikan tiga mega proyek yang berasal dari bantuan dana Provinsi Jabar di Lapang Merdeka Kota Sukabumi, Minggu (1/4/2018). 

Dalam sambutannya Aher mengatakan, dalam hut Kota Sukabumi ke-104 ini berharap agar pejalanan Kota Sukabumi dari masa lalu hingga sekarang senantiasa di warnai kemajuan dalam segala bidang. Hal itu sudah tercermin dari berbagai indikator statistik.

BACA JUGA: Ragam Budaya dan Seni Meriahkan HUT Ke 104 Kota Sukabumi

"Seperti indikator kenaikan indek pembangunan manusia yang sudah diangka 72,33 poin dari indikator pembangunan ekonomi, infrastruktur ruas jalan yang saat ini kita saksikan. Bertambah gedung, fasilitas perhubungan dan telekomunikasi," ujar Aher.

Demikian juga dari pembangunan sosial budaya, tambah Aher mendorong pola kemajuan masyarakat Kota Sukabumi. Namun kemajuan yang diperoleh meskipun arus di syukuri, tapi tidak puas diri.

"Apa yang belum tuntas kita tangani, maupun persoalan baru hadir seiring dengan perkembangan jaman," katanya.

Menurutnya, Hut Kota Sukabumi ini jadikan momen untuk mengevaluasi dan mengkaji diri langkah langkah yang dijalani. Persoalan yang datang harus dihadapi serta ditangani bersama.

BACA JUGA: Wow! Aksi 2.130 Iket Sunda di HUT ke 104 Kota Sukabumi Pecahkan Rekor Dunia

"Optimalkan pembangunan yang sedang dijalani dan pada saat bersamaan menyempurnakannya," katanya.

Mewarnai peringatan ini, kata Aher akan diresmikan tiga proyek pembangunan Kota Sukabumi yang berasal dari bantuan  keuangan Provinsi Jabar. "Pertama Gor Merdeka, Gedung Kesenian dan Gedung Rawat Inap dan Jalan," pungkasnya.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI