Sukabumi Update

PJ Wali Kota Sukabumi Pamitan di HUT ke 73 Kemerdekaan RI

SUKABUMIUPDATE.com - Penjabat (PJ) Wali Kota Sukabumi Dady Iskandar berpamitan kepada masyarakat Kota Sukabumi. Pasalnya satu bulan ke depan dirinya akan selesai menjabat sebagai Pj Wali Kota Sukabumi.

Menurut Dady tugasnya hanya sampai pelantikan Wali Kota Sukabumi terpilih pada 20 September 2018. "Satu bulan ke depan saya mengakhiri tugas selaku penjabat wali kota," ujarnya saat menyampaikan amanat upacara HUT Ke 73 RI di Lapangan Merdeka Kota Sukabumi, Jumat (17/8/2018).

Di bawah kepemimpinannya selama beberapa bulan di Kota Sukabumi, Dady bersyukur dapat meraih sejumlah prestasi. Tentu saja hal itu sangat membanggakan baginya dan Kota Sukabumi. 

"Prestasi yang diraih ini membanggakan bagi Kota Sukabumi. Mudah-mudahan prestasi ini dapat terus dipertahankan. Bahkan bisa meraih prestasi lainnya oleh wali kota baru," katanya.

Selain itu, Dady mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Sukabumi atas suksesnya pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada). "Terima kasih telah menyukseskan Pilkada di Kota Sukabumi. Sehingga pelaksanaannya berjalan kondusif," terangnya.

BACA JUGA: Pesan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi di HUT ke 73 RI

Dady juga mengajak masyarakat Kota Sukabumi untuk mengisi kemerdekaan dengan kerja nyata. Termasuk memberikan kontribusi untuk kemajuan Bangsa Indonesia.

"Walaupun kita hidup di zaman merdeka, namun perjuangan kita belum usai. Isi juga kemerdekaan ini dengan hal positif, sehingga energi yang ada dapat terpakai dengan sempurna," pungkasnya.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI