Sukabumi Update

Sempat Viral di Medsos Jalan Rusak di Cikembar Mulai Diperbaiki

SUKABUMIUPDATE.com - Warga Bojong dan pengendara yang melintas sumringah. Pasalnya, jalan penghubung Kecamatan Cikembar dan Kecamatan Cicantayan, Kabupaten Sukabumi sudah mulai diperbaiki.

BACA JUGA: Dinas PU Kabupaten Sukabumi Jelaskan Soal Perkerasan Jalan di Ruas Benda

Sebelumnya jalan tersebut sempat viral di media sosial dan menjadi buah bibir warga net. Bahkan, warga setempat pernah melampiaskan kekesalannya dengan menanami puluhan pohon pisang di tengah jalan, sebagai bentuk protes terhadap pemerintah.

Salah satu Warga Cantayan, Diah (28 tahun) mengungkapkan jalan ini banyak dilintasi pengendara yang hendak bekerja. Ia mengaku senang melihat jalan tersebut sudah diperbaiki. "Semoga cepat selesai," kata Diah kepada sukabumiupdate.com, Kamis (20/6/2019).

Senada dengan Diah, seorang tukang ojek, Pepen (40 tahun) mengatakan kondisi jalan ini memang sangat rusak parah, terlebih jika musim hujan banyak sekali pengendara yang terpeleset hingga terjatuh. 

BACA JUGA: Koreksi Kondisi Jalan, Dinas PU Sukabumi Ajak Seluruh Staf ke Jembatan Gantung

Akibatnya sambung Pepen, kendaraan juga kerap keluar masuk bengkel, lantaran bagian motor sering mengalami kerusakaan karena terkena batu bebatuan.

"Senang sekali dan semoga cepat selesai serta perbaikan ini awet. Jangan sampai sekali terkena hujan aspalnya langsung hilang terbawa air," tandasnya.

Editor : Herlan Heryadie

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI