Sukabumi Update

Dinsos Kabupaten Sukabumi Anggaran Rp 16 Miliar untuk 1.600 Rutilahu

SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Sukabumi menganggaran sebesar Rp 16 Miliar untuk program bantuan Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu) yang tersebar di Kabupaten Sukabumi. Tercatat sebanyak 1.600 Rutilahu yang menjadi sasaran anggaran tersebut. 

"Kami sediakan Rp 16 M," ujar Kasi Pemberdayaan Keluarga dan Komunitas Adat, Dinas Sosial Kabupaten Sukabumi, Nurnia Haryani, kepada sukabumiupdate.com, Selasa (20/8/2019).

BACA JUGA: Huni RTLH, Unang Warga Lengkong Sukabumi Harap Uluran Tangan

Nantinya anggaran tersebut akan disesuaikan dengan kebutuhan. Nurnia menuturkan yang menjadi sasaran untuk anggaran tersebut ialah yang tercatat dalam Basis Data Terpadu (BDT) kemiskinan. "Yang menjadi sasaran kami yang tertuang BDT kemiskinan," tegas Nurnia. 

Rencananya awal September tahun ini anggaran tersebut segera dikucurkan kepada penerima program yang tercatat di DBT dan masing-masing penerima program akan mendapatkan bantuan sebesar Rp 10 juta.

"Jadi kalau dibagikan secara merata tidak akan timbul kecemburuan sosial," tukasnya.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI