Sukabumi Update

Hadiri Pelantikan HNSI , Marwan dan Yudha Bicara Masa Depan Nelayan Sukabumi

SUKABUMIUPDATE.com - Bupati Sukabumi Marwan Hamami hadiri pelantikan dan syukuran pengurus DPC Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kabupaten Sukabumi masa bhakti 2019-2024, di Gedung Fridnanda Palabuhanratu, Kamis (9/1/2020).

BACA JUGA: Dede Ola Jadi Ketua Lagi, HNSI Jabar Minta Keran Ekspor Benih Lobster Dibuka

Pelantikan dan pengukuhan Ketua Umum DPC HNSI Kabupaten Sukabumi Dede Ola bersama 50 orang pengurusnya dilaksanakan langsung oleh Ketua Umum DPD HNSI Provinsi Jawa Barat, H. Nandang A. Permana.

Tampak hadir Ketua DPRD, perwakilan Kapolres dan perwakilan Dandim, Kepala Perangkat Daerah terkait serta undangan lainnya.

"Atas nama pemerintah daerah dan seluruh masyarakat nelayan Kabupaten Sukabumi mengucapkan selamat atas terpilihnya H. Dede Ola sebagai ketua HNSI dalam muscab VI DPC HNSI, yang diselenggarakan pada 18 sampai 20 Desember 2019 lalu, di Hotel Augusta Palabuhanratu," ujar Bupati Sukabumi Marwan Hamami mengawali sambutannya.

Lebih lanjut Marwan mengajak membangkitkan semangat dan kekuatan HNSI, sebagai organisasi nelayan dalam melanjutkan pembangunan di bidang kelautan dan perikanan. Hal ini untuk meningkatkan kemandirian ekonomi masyarakat

BACA JUGA: Ada 1.771 Nelayan di Kabupaten Sukabumi, 920 Belum Punya Asuransi Kecelakaan

"Kita memiliki potensi kelautan yang sangat besar, artinya harus dikelola secara baik dan profesional serta meletakan para nelayan di garda terdepan dalam pemanfaatan hasil-hasil laut. Mulai dari hulu sampai hilir, sehingga upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat nelayan dapat ditingkatkan," ungkapnya.

Menurutnya, HNSI sebagai wadah nelayan Indonesia dapat turut memecahkan berbagai permasalahan yang dihadapi nelayan. HNSI harus dapat mendorong terciptanya transformasi di bidang sosial-ekonomi-budaya, dan mampu mencapai kesejahteraan berkelanjutan.

"HNSI diharapkan dapat memfasilitasi penguatan peran nelayan untuk berpartisipasi dalam pembangunan serta bersama sama mewujudkan Sukabumi lebih baik, Sukabumi lebih maju serta Jabar juara dan Indonesia hebat," pungkasnya.

Dalam acara tersebut juga dilakukan penyerahan proposal permohonan bantuan oprasional DPC HNSI Kabupaten Sukabumi dan pengalungan selendang HNSI, oleh Ketua DPC Kabupaten Sukabumi kepada Bupati Sukabumi.

Sementara itu, Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Yudha Sukamagara menambahkan, ia melihat HNSI mempunyai posisi yang strategis dan cukup penting perihal mengenai nelayan di Kabupaten Sukabumi.

"Sayan rasa HNSI harus betul-betul berpungsi dalam mencari jalan keluar dan solusi permasalahan permasalahan nelayan yang ada di Kabupaten Sukabumi. Kami di DPRD dan sebagai ketua sangat mendukung penuh program-program kerjanya yang akan dilaksanakan HNSI," imbuhnya. 

BACA JUGA: Trik Marwan Hamami Kembangkan Wisata Baru di Sukabumi

Ia berharap HNSI bisa bersinergis dengan pemerintah daerah dan juga siap menampung aspirasi dari masyarakat nelayan melalui HNSI. Hal ini untuk membantu nelayan dalam aktivitas melautnya lebih mudah dan lebih baik lagi.

"Kebetulan menteri kelautan yang sekarang pak Edy Prabowo merupakan dari Partai Gerindra. Insya Allah kalau nanti ada hal aspirasi yang harus dilanjutkan ke sana melalui fraksi, kami mungkin nanti bisa disinergiskan," ungkapnya. 

Selain itu, Yudha berharap kesejahteraan nelayan bisa meningkat, karena nelayan ini memiliki posisi yang cukup penting. Tidak hanya di Palabuhanratu, namun juga Geopark, Ciletuh ini yang cukup banyak mencapai ribuan orang.

"Tugas kita semua untuk membantu mendongkrak kesejahteraan bagi nelayan, terutama fasilitas-fasilitas untuk peningkatan kapasitas para nelayan di Kabupaten Sukabumi, dengan program yang bisa di dorong pemda," tandasnya.

Dalam acara tersebut juga dilakukan penyerahan proposal permohonan bantuan oprasional DPC HNSI Kabupaten Sukabumi dan pengalungan selendang HNSI, oleh Ketua DPC Kabupaten Sukabumi kepada Bupati Sukabumi.

Editor : garis

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI