SUKABUMIUPDATE.com – Wali Kota Achmad Fahmi kembali melakukan mutasi jabatan di lingkungan Pemerintah Kota Sukabumi. Hari ini, Rabu (5/2/2020) 53 pejabar dilantik yang terdiri dari pengawas da fungsional, pejabar administrator termasuk delapan pimpinan tinggi pratama.
Pelantikan berlangsung di Gedung Juang 45, dan dipimpin langsung oleh Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi. Dikutip dari situs resmi portal.sukabumi.go.id, dan akun medsos humas kota sukabumi, dari 53 pejabat tersebut sebanyak 8 diantaranya pejabat tinggi pratama.
Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan (DKPPP) Kota Sukabumi dijabat Andri Setiawan (sebelunya Asda 1), Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil dijabat Kardina Karsoedi (sebelumnya DKPPP), Asisten Daerah I Setda Kota Sukabumi dijabar Iskandar (sebelumnya Disdukcapil).
Selanjutnya Rudi Juhayat (sebelumnya Kepala Inspektorat) menjadi Staf Ahli Wali Kota Bidang Hukum, Politik dan Pemerintahan. Ayep Supriatna (sebelumnya Diskoperindag) sebagai Staf Ahli Wali Kota bidang Ekonomi, Keuangan, dan Pembangunan.
Berikutnya Dudi Fathul Jawad (sebelumnya Disdikbud) sebagai Staf Ahli Wali Kota Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia dan Nike Siti Rahayu menjabat Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan.
Gabril Majid Sukarman (sebelumnya Diskominfosan) menjabat sebagai Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Kota Sukabumi.
BACA JUGA: Kumpulkan Jurnalis, Fahmi Minta SKPD di Kota Sukabumi Tak Alergi Media
"Para pejabat yang dilantik diharapkan mampu menyelaraskan visi dan misi wali kota dan wakil wali Kota Sukabumi dalam rangka pencapaian target pembangunan,'' ujar Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi.
Pelantikan juga mengacu pada undang-undang yang mengamanatkan kepada kepala daerah selaku pejabat pembina kepegawaian. Termasuk kewenangan melantik para pejabat yang dianggap mampu mengemban amanah.
BACA JUGA: Pemkot Sukabumi Percepat Pembangunan di Triwulan Pertama 2020, Caranya?
Sedangkan mengenai beberapa jabatan pimpinan tinggi pratama di SKPD (satuan Kerja Perangkat Daerah) yang saat ini kosong, Wali Kota menandaskan akan segera dilakukan Open Bidding agar segera dapat ditunjuk para pejabat pimpinan tinggi pratama di beberapa SKPD tersebut.
Wali kota merinci selain delapan pejabat tinggi pratama sebanyak saat ini juga dilantik, pejabat administrator 4 orang, pejabat pengawas 25 orang, fungsional tenaga kesehatan sebagai kepala puskemas 14 orang dan fungsional widyaiswara 2 orang.
Pelantikan dan pengambilan sumpah janji jabatan pejabat pimpinan tinggi pratama, pejabat administrator, pejabat pengawas dan pejabat fungsional di lingkungan Pemerintah Kota Sukabumi dihadiri pula Wakil Wali Kota Sukabumi Andri S Hamami dan Sekda Kota Sukabumi Dida Sembada. Selain itu hadir pula Ketua Tim Penggerak PKK Kota Sukabumi Fitri Hayati Wakil Ketua TP PKK Eva Siti Rahmatillah dan Ketua Dharma Wanita Kota Sukabumi Ani Sufiani.
Editor : Fitriansyah