Sukabumi Update

Mengenal Program Udunan Online Kota Sukabumi? Ini Campaign Pertama di 2020

SUKABUMIUPDATE.com - Pemerintah Kota Sukabumi memiliki satu program unggulan yang dalam pelaksanaannya melibatkan banyak unsur atau dikenal dengan istilah pentahelix. Udunan Online, program yang diluncurkan 27 Desember 2019 lalu ini, merupakan salah satu inovasi Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi dan Wakil Wali Kota Sukabumi Andri S Hamami.

BACA JUGA: Kota Sukabumi Launching Udunan Online, Bantu Warga yang Membutuhkan

Kasubag Perencanaan dan Keuangan Dinas Sosial Kota Sukabumi Asep Rahmat mengatakan, Udunan Online adalah program yang dilahirkan untuk mendukung visi dan misi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sukabumi melalui gotong royong membantu berdonasi atau berudunan secara online melalui website www.udunanonline.com.

"Untuk mengentaskan masalah-masalah sosial di masyarakat yang memerlukan penanganan secara langsung dan berkelanjutan yang belum atau tidak bisa difasilitasi dengan anggaran pemerintah daerah di tahun berjalan,"  jelas Asep kepada sukabumiupdate.com, Kamis (2/4/2020).

Udunan online ini sambung Asep akan menjadi wadah penggalangan dana dari masyarakat yang akan disalurkan kepada masyarakat yang kurang mampu dan membutuhkan bantuan. "Bantuan tersebut dapat berupa bantuan kesehatan, sosial, perlindungan dan pendampingan," ucapnya.  

Operasional Udunan Online, tambah Asep, dikelola oleh forum Silih Asah Silih Asuh yang terdapat di tingkat kota dan perwakilan di tingkat kecamatan (dua orang). Untuk melakukan manajemen kasus (pelacakan kasus/skrining kasus, penayangan kasus, monitoring dan distribusi donasi yang sudah terkumpul) berkoordinasi dengan Dinas Sosial Kota Sukabumi.

"Setiap kasus yang ditayangkan, akan diberikan limit waktu untuk penggalangan dana sesuai dengan jenis kasusnya. Kemudian selama penggalangan dana ini, forum dan Sharing Happiness memantau donasi yang terkumpul dan menyusun rencana penyalurannya," paparnya.

BACA JUGA: Apa Kabar Program Unggulan Rumah Singgah Kota Sukabumi di Bandung? Simak!

Sejak diluncurkan pada akhir 2019 lalu, donasi awal di Udunan Online terkumpul sebesar Rp 2.705.500,- dari sekitar 70 orang yang berdonasi. Sementara itu, Asep menyebut, campaign pertama di 2020 adalah membantu rumah milik Pak Kujang yang roboh, di Kelurahan Kebonjati Kecamatan Cikole Kota Sukabumi.

"Sudah terkumpul Rp 1.194.313,- (Sisa waktu delapan hari lagi). Awal tahun 2020 ini program Udunan Online sedang meng-update website sesuai dengan kebutuhan yang ada, yakni penambahan nomor rekening dari Bank Mandiri, pengalihan nomor rekening BJB dan laporan donasi bersifat riil time," tandas Asep.

Editor : garis

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI