SUKABUMIUPDATE.com – Dua kantor pemerintahan daerah, Kota dan Kabupaten Sukabumi hari ini mengenang G30S/PKI sebagai sejarah kelam Indonesia. Sang Merah putih berkibar setengah tiang di Balaikota dan Pendopo Sukabumi sebagai pengingat peristiwa mempertahankan kemajemukan Bhineka Tunggal Ika dan Pancasila dari rongrongan PKI (Partai Komunis Indonesia).
Dalam akun resmi humas ,Pemerintah Kota Sukabumi mengajak seluruh masyarakat untuk mengenak sejarah kelam gerakan 30 september oleh PKI ini dengan mengibarkan bendera setengah tiang di rumah masing-masing.
BACA JUGA: PKI di Sukabumi: Akhir Kisah Kaum Radika
Berikut narasi lengkap ajakan Pemerintah Kota Sukabumi yang dipublis di akun humas Kota Sukabumi, Rabu 30 September 2020 pukul 00.55 WIB.
Perjalanan sejarah bangsa memiliki banyak dinamika sehingga perlu dipelajari dalam semangat Bhinneka Tunggal Ika. "Momen bersejarah ini kita harus paham akan sejarah bangsa. Bahwa kemajemukan itu harus dipertahankan,".
Diharapkan, pengibaran bendera setengah tiang bisa mengingatkan generasi akan peristiwa bersejarah G30S.
Dalam peristiwa itu, sejumlah perwira Angkatan Darat diculik dan dibunuh sekelompok golongan yang ingin mengubah haluan Pancasila. Pemerintah yang berhasil mengendalikan situasi akhirnya menumpas dan membubarkan Partai Komunis Indonesia (PKI) yang dianggap sebagai dalang kerusuhan.
Pemerintah Kota Sukabumi mengajak masyarakat mengingat tragedi menyedihkan dalam sejarah bangsa Indonesia dengan mengibarkan bendera setengah tiang pada Hari Rabu, Tanggal 30 September 2020.
Editor : Fitriansyah