Sukabumi Update

Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Awali Reses II 2022 dari Cikahuripan Kadudampit

SUKABUMIUPDATE.com - Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Yudha Sukmagara mengawali agenda reses II (Kedua) tahun anggaran 2022 di Madrasah Diniyah Al Muhajirin, RT 34 RW 09 Desa Cikahuripan Kecamatan Kadudampit, pada Rabu 5 Mei 2022. Yudha bertemu perwakilan warga, pemuda dan kepala desa di Kadudampit wilayah barat dan tengah.

Dalam reses ini, Yudha Sukmagara mengajak seluruh elemen masyarakat bekerjasama dalam pembangunan desa desa di wilayah Kadudampit, dan Kabupaten sukabumi pada umumnya. Hadir Pemerintah Kecamatan Kadudampit yang diwakili oleh Kasi Trantib, perwakilan Posramil Kadudampit, perwakilan Polsek Kadudampit, OKP dan para kepala desa.

"Saya berharap masyarakat dapat menyampaikan aspirasinya kepada saya untuk dijadikan bahan dalam kinerja saya sebagai ketua DPRD dan insya Allah aspirasi masyarakat akan saya perjuangkan di DPRD dan tentunya melalui mekanisme mekanisme yang ada yang sesuai dengan aturan yang berlaku," ucap Yudha Sukmagara, yang juga founder YSG Center.

Pria akrab disapa Kang Yudha juga memperkenalkan tim Rumah Aspirasi Masyarakat YSG Center. Sebagai salah satu wadah aspirasi masyarakat di luar masa reses anggota DPRD.

Baca Juga :

"Kami pun memiliki Rumah Aspirasi Masyarakat yang diketuai oleh saudara Denden R Achmad Nurzaman alias Danpek. Dimana masyarakat siapa saja dapat menyampaikan aspirasinya melalui YSG Center diluar masa reses anggota DPRD".

Para kepala desa yang hadir dalam reses inipun tidak menyiakan kesempatan ini untuk menyampaikan sejumlah aspirasi. Ade Irawan Kepala Desa Sukamanis menyampaikan masalah perbaikan jalan lingkungan yang menghubungkan sukamanis dan desa Cikahuripan.

"Dia berharap Ketua DPRD dapat memperjuangkan rehabilitasi atau pembangunan jalan tersebut. Ruas jalan itu adalah akses warga sekaligus jalur menuju tempat wisata konservasi elang jawa, di Cikahuripan kecamatan kadudampit.

Para pemuda yang hadir pun berharap Kang Yudha dapat memperjuangkan program-program pemberdayaan. "Mayoritas pemuda kadudampit adalah petani dan kami harap pemerintah dapat melibatkan para pemuda dalam program pertanian yang mana prioritas RPJMD kabupaten Sukabumi adalah bidang pertanian dan pariwisata" ujar Aris Muharam selaku salah satu ketua OKP di Kadudampit.

Sumber: ADC Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi

Editor : Fitriansyah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI