Sukabumi Update

Tuntut Perbaikan Jalan Bergelombang, Ratusan Warga Benda Sukabumi Turun ke Jalan!

SUKABUMIUPDATE.com - Ratusan warga melakukan aksi demo menuntut perbaikan jalan bergelombang yang telah banyak merenggut korban jiwa di Jalan Nasional Sukabumi-Bogor tepatnya di Kampung/Desa Benda RT 01/01 Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Minggu (22/5/2022) pagi.

Dari pantauan sukabumiupdate.com, sekitar pukul 09.00 WIB ratusan warga tumpah ruah turun ke jalan dan sempat menutup akses lalu lintas kendaraan dengan menaruh ban bekas hingga bangku sebagai aksi protes. 

Akibatnya lalu lintas dari arah Sukabumi ke Bogor maupun sebaliknya sempat terhenti. Kendaraan roda empat tidak dibiarkan lewat, sementara massa aksi masih membiarkan para pengemudi motor melintas lewat trotoar.

Baca Juga :

Diketahui pada Sabtu malam, 21 Mei 2022 selebaran poster digital yang mengajak warga untuk melakukan "aksi serentak" ini beredar di sosial media.

Aksi ini bertajuk "Benda Berduka Benda Menggugat" yang mengundang seluruh pemuda Desa Benda berontak demi perbaikan jalan.

"Lets join sebelum kembali banyak yang menjadi korban," tertulis dalam poster digital tersebut.

photoPoster Digital Aksi Serentak Tuntut Perbaikan Jalan. - (Istimewa)</span

Terkini sekitar pukul 10.00 WIB, massa aksi sedang melakukan mediasi di kantor UPTD Dishub samping terminal Cicurug bersama perwakilan dari Kementerian PUPR yang ditengahi oleh anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Agus Mulyadi, guna mendapat kepastian terkait rencana perbaikan jalan. 

Terpantau juga massa aksi sudah membuka blokir jalan dan akses lalu lintas kembali normal.

REPORTER: CRP 4 (BILLIE)

Editor : Denis Febrian

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI