SUKABUMIUPDATE.com - 4 orang anggota XTC Parungkuda, Kabupaten Sukabumi menyerahkan atributnya kepada polisi. Hal itu dilakukan karena mereka menyatakan mundur dari XTC, kelompok motor yang kini menjadi ormas.
Penyerahan atribut oleh Herdian (30 tahun), Andika (22 tahun), Dede (17 tahun) dan Aden (17 tahun) dilakukan di Polsek Parungkuda, Jumat (27/5/2022) sekitar pukul 15.30 WIB.
Sebelum menyerahkan atribut berupa kaos, mereka membacakan pernyataan mundur. Pernyataan yang dilakukan adalah bentuk pertanggungjawaban mereka sekaligus pernyataan bahwa tidak lagi terikat dengan urusan yang berkaitan dengan XTC.
Herdian menyatakan kurang lebih 8 bulan dirinya gabung di XTC dan dia sering melalaikan tanggung jawab untuk menghidupi istri dan anaknya karena kegiatan nongkrong juga konvoi.
Setelah keluar dari XTC, Herdian memilih menjadi seorang ayah yang bertanggungjawab kepada istri dan anaknya. “Sekarang mau nyari kerja yang bener aja buat menafkahi istri sama anak," ungkap pria yang biasa dipanggil Ucil itu.
Kapolsek Parungkuda, AKP Iman Prayitno menanggapi positif penyerahan atribut sekaligus pernyataan pengunduran diri anggota XTC ini. "Mereka dengan penuh kesadaran mengundurkan diri atau keluar dari kelompok motor tersebut," jelasnya.
REPORTER: CRP 4 (BILLIE)
Editor : Andri Somantri