Sukabumi Update

Curah Hujan Tinggi, Pesisir Palabuhanratu Sukabumi Langganan Terima Sampah Kiriman

SUKABUMIUPDATE.com- Intensitas curah hujan tinggi yang masih terjadi di Sukabumi, Jawa Barat, membuat pesisir Pantai Palabuhanratu sebagai tempat langganan sampah kiriman Sungai Cimandiri.

Pada Kamis (2/6/2022), sampah yang didominasi oleh batang kayu dan plastik terpantau berserakan di beberapa titik pantai diantaranya, Pantai Citepus, Pantai Cisolok, Panta Kadaka, serta Pantai Loji.

Kepala Koordinator Wilayah Barat Balawista Kabupaten Sukabumi, Dani Supirman mengatakan, penumpukan sampah hasil kiriman Sungai Cimandiri terhitung sejak Senin 30 Mei 2022, bahkan penumpukan sampah di pantai Loji sudah terjadi beberapa Minggu lalu.

Baca Juga :

"Kalau intensitas hujan tinggi, pantai selalu dipenuhi sampah kiriman. Sejak tiga hari kebelakang udah mulai numpuk. Kalau di pantai Loji, memang beberapa minggu lalu juga udah banyak sampah," paparnya kepada sukabumiupdate.com, Kamis (2/6/2022).

Meski begitu, Dani mengatakan, pihaknya bersama warga terus berupaya untuk membersihkan sampah-sampah tersebut.

"Beberapa ada yang udah mulai dibersihkan, seperti Citepus sama Cisolok, kalau yang belum kita bersama warga setempat akan segera bersihkan," tandasnya.

REPORTER: CRP 3 (NURMAHADI)

Editor : Denis Febrian

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI