Sukabumi Update

Pesan Wabup Sukabumi Saat Lepas Ratusan Jemaah Haji Kloter 12

SUKABUMIUPDATE.com - Sebanyak 404 Jemaah Calon Haji (JCH) asal kabupaten sukabumi dilepas oleh Wakil Bupati Sukabumi Iyos Somantri mewakili Bupati untuk melaksanakan ibadah haji di tanah suci Mekah. Pelepasan Jemaah Calon Haji dilaksanakan di Komplek Pusbangdai Kecamatan Cikembar, Sabtu 11 Juni 2022.

Mengutip akun resmi pemerintah daerah, tahun ini keberangkatan JCH asal kabupaten sukabumi terdiri dari dua gelombang. Pertama, kloter 12 sebanyak 404 jemaah haji berangkat pagi ini menuju asrama bekasi, sementara gelombang kedua, kloter 31 sebanyak 315 jemaah akan berangkat pada tanggal 25 Juni 2022 mendatang. 

Wakil Bupati dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur karena pada tahun ini para jemaah dapat melaksanakan ibadah haji, yang mana sempat tertunda selama dua tahun akibat pandemi covid-19. “Alhamdulillah, bapak ibu semua merupakan pilihan hamba Allah, yang terpanggil untuk melaksanakan ibadah haji tahun ini”ucapnya.

Wabup berpesan kepada jemaah, selama perjalanan ibadah haji hingga pulang nanti, agar senantiasa untuk meningkatkan semangat ibadah dan niatan ikhlas karena Allah, menjaga kondisi tubuh agar tetap bugar dan sehat, menjunjung tinggi martabat diri keluarga bangsa dan negara, dan berdoa secara khusus kepada Allah di tempat dan waktu yang mustajab.

Baca Juga :

“Diharapkan pesan ini dapat diperhatikan dan ditindaklanjuti sebagaimana mestinya” tuturnya.

Wabup berharap seluruh jemaah calon haji beserta para petigas senantiasa berada dalam petunjuk Allah hingga mendapat predikat haji mabrur/mabruroh. “Selamat jalan para tamu Allah, semoga sekembalinya ke tanah air, menjadikan diri sebagai muslim muslimah yang jauh lebih baik”pungkasnya.

Editor : Fitriansyah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI